Mohon tunggu...
regina welliana
regina welliana Mohon Tunggu... Lainnya - UIN K.H. ABDURRAHMAN WAHID PEKALONGAN

Hobi saya kulineran mencari makanan yang unik.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Investasi Jangka Panjang Melalui Makanan Sehat

28 November 2023   20:32 Diperbarui: 28 November 2023   20:34 196
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://www.beautynesia.id/b-nation/-forum--junk-food-vs-healthy-food/b-124204 

Di era modern ini, aneka ragam makanan tersedia dengan mudah, termasuk junk food yang sangat di gemari oleh anak remaja. Mengonsumsi junk food yang berlebihan secara rutin dapat membahayakan kesehatan dan mempunyai berbagai dampak buruk di kelak masa tuanya. Junk food merupakan sebuah istilah yang di gunakan untuk menyebutkan makanan yang mengandung kalori, lemak, gula, garam yang tinggi. Namun kandungan vitamin dan serat di dalam makanan junk food ini sangat rendah. Pada umumnya junk food mengandung zat adiktif seperti bahan perasa, dan pengawet makanan yang di tambahkan khusus. Tentunya zat-zat tersebut berdampak buruk bagi kesehatan jika dikonsumsi secara berlebihan.

Jenis-jenis makanan junk food yang mengandung natrium dan lemak yang tinggi seperti humburger, pizza, ayam goreng, kentang goreng, yang penyajiannya tidak di selingi dengan buah maupun sayuran. Makanan jenis junk food ini umumnya mengandung banyak lemak jenuh yang memiliki potensi dapat menyebabkan obesitas apabila di konsumsi secara berlebihan. Selain kadar natrium dan garam yang melebihi kebutuhan tubuh sangat beresiko dalam memacu penyakit hipotesis atau tekanan darah tinggi apabila di konsumsi dalam porsi yang banyak. Oleh karena itu, sangat penting bagi masyarakat untuk mengonsumsi makanan junk food secara bijak dan terbatas.

Demi mengindari resiko terkena berbagai macam penyakit akibat pola makan yang tidak sehat, alangkah baiknya hidari mengonsumsi makan makanan yang di ketahui memiliki dampak buruk bagi tubuh untuk jangka panjangnya. Salah satunya dengan banyak mengonsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang sebagai investasu untuk kesehatan dalam jangka panjang. Mengonsumsi makan makanan sehat sejak dini merupakan salah satu investasi terbesar dalam hidup. Melalui makanan sehat dapat membentuk pola makan yang teratur. Pola makan yang buruk, terutama makanan yang mengandung terlalu banyak lemak jenuh seperti junk food dapat meningkatkan penyakit tidak menular seperti penyakit jantung, diabeters, maupun kanker. Hal tersebut tentunya dapat di cegah dengan cara mengurangi makanan olahan dan beralih ke makanan segar tanpa mengandung pengawet salah satunya jenis makana healthy food.

Healthy food adalah salah satu istilah yang di gunakan untuk mendeskripsikan makanan yang mempunyai nutrisi sesuai dengan tubuh sehingga memiliki manfaat yang tinggi bagi pertumbuhan dan kesehatan tubuh. Makanan ini merupakan jenis makanan sehat mengandung banyak gizi seimbang yang di butuhkdan tubuh. Jenis makanan ini biasa di kenal dengan makanan 4 sehat 5 sempurna. Makanan sehat tersebut sangat penting untuk di konsumsi secara rutin, seperti sayur dan buah segar yang kaya akan vitamin, mineral, antioksidan, dan serat yang dibutuhkan tubuh. Dengan mengonsumsinya setiap hari dapat mencegar penyakit degeneratif. Selain sayur dan buah juga dapat mengonsumsi biji-bijian seperti gandum utuh yang memeiliki sumber karbohidrate kompleks yang labat di cerna oleh tubuh segingga energi yang di hasilkan dapat bertahan lama. Jenis makanan ini cocok di konsumsi untuk orang diet namun tetap menjaga kesehatannya. Kemudian ada kacang -- kacangan sebagai sumber protein nabati sekaligus kaya akan nutrisi bagi tubuh. Dan yang terakhir yaitu ikan dan susu, ikan mengandung asam lemak omega 3 sangat bagus untuk kesehatan jantung. Sedangkan susu mempunyai lemak yang rendah namun memiliki banyak kalsium dan vitamin D yang bagus untuk kesehatan tulang maupun otot tubuh.

Dengan mengonsumsi beragam jenis makanan sehat atau health food secara teratur setiap harinya, tubuh akan mendapatkan gizi lengkap yang dibutuhkan. Selain menjaga pola makan, kita juga harus menjaga kesehatan tubuh dengan cara berolahraga dan tidur yang cukup. Hal ini penting sebagai investasi untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh dalam jangka panjang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun