Mohon tunggu...
Regina Lucki Prabaningtyas
Regina Lucki Prabaningtyas Mohon Tunggu... Lainnya - FISIP 2019

Sarjana Ilmu Komunikasi, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

Selanjutnya

Tutup

Music

Little Mix, Girlband Favorit Dengan Sejuta Prestasi

7 Desember 2020   19:23 Diperbarui: 7 Desember 2020   22:38 390
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berbicara tentang musik, para penikmat musik update dan tahu grup band Little Mix yang memiliki berbagai prestasi.

Little Mix, girlband yang terdiri dari lima anggota yaitu Jade Thirwall, Leigh-Anne Pinnock, Perrie Edwards dan Jesy Nelson memulai karir dari ajang pencarian bakat X Factor musim kedelapan pada tahun 2011. Namun, sangat disayangkan gugur pada babak pertama (bootcamp). Para juri memberikan kesempatan kepada mereka untuk dapat melanjutkannya dengan kategori grup.  

Dengan adanya bimbingan dari Tulisa Contostavlos terbentuklah nama "Rhythmix" untuk band mereka. Dikarenakan nama tersebut sudah terpakai oleh badan amal musik anak-anak yang berada di Bringhton, Rhythmix berinisiatif untuk mengubah nama grup mereka menjadi Little Mix.

Setelah berjalannya waktu muncullah berbagai karya ternama antara lain "Black Magic", "Touch" dan "Wings". Setelah kemenangan yang diraih pada musim kedelapan pada pembentukan eksklusif acara The X Factor, Little Mix dikontrak oleh Syco Musik, label milik Simon Cowell dan mendapati single "Cannonball" yang rilis pada 11 Desember 2011 yang merupakan cover lagu milik Damien Rice. Single lagu tersebut telah ditetapkan menjadi single kemenangan bagi anggota Little Mix.  

Selain itu Little Mix mendapati rekor baru dengan menjadi salah satu girlband yang legendaris pada industri musik. Bagaimana tidak, terlihat bahwa Little Mix telah membuat sejarah karena menjadi girlband terlama ketika berada pada puncak chart album dengan waktu selama lima minggu bersama dengan album keempat. Hebat sekali bukan?.

Little Mix dalam kedebutannya telah memiliki album yang telah memecahkan rekor tangga album girlband yang berasal dari Inggris dan didapatinya pada album pertama dengan judul DNA (2012) yang masuk 10 besar dan telah berada di sepuluh negara.

Pada album kedua yang berjudul Salute (2013) berada diperingkat 10 besar di Britania Raya dan Amerika Serikat. Album ketiga yaitu Get Weird (2015). Album keempat, Glory Days (2016) yang juga meraih prestasi untuk menjadi album nomor satu di Britania Raya, dan menjadi album terlama girlband setelah debut dari girlband  Spice Girl 20 tahun yang lalu.

Pada penjualan album tersebut sangat memuaskan, terlihat bahwa pada minggu pertama penjualan album sudah mencetak rekor menjadi penjualan album girlband tercepat di Britania Raya. Selama perjalanan karirnya, Little Mix sudah menjual 50 juta rekaman diseluruh dunia dan menjadi girlband  terfavorit dan laris.

Terdapat lagu Shout Up To My Ex yang berasal dari album Glory Days (2016) yang menceritakan mengenai kisah asmara dari salah satu personil Little Mix yaitu Perrie Edward dengan salah satu personil One Direction, Zayn Malik. Lagu ini menceritakan bagaimana seseorang dapat melupakan hubungan masa lalu (move on) beserta dengan luapan isi hati.

Dengan kedebutannya, lagu tersebut masuk peringkat pertama pada UK Singles Chart sekaligus menduduki puncak tangga lagu Inggris dalam waktu tiga minggu. Lagu tersebut dinominasikan kepada Best British Video of the Year pada 2017 Brit Awards.

Little Mix banyak digemari oleh penikmat musik terutama anak muda sehingga sering diputar diaplikasi musik yaitu spotify maupun joox serta platform youtube yang dapat digunakan untuk memutar lagu beserta video klipnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun