Kota Batu merupakan kota terletak di Jawa Timur sebagai hasil pemekaran dari Kabupaten Malang. Persemian Kota Batu ditetapkan pada tanggal 17 Oktober 2001. Salah satu kecamatan bagian dari wilayah Kota Batu adalah Kecamatan Bumiaji. Kecamatan Bumiaji menjadi wilayah utama pengembangan kawasan agropolitan, wisata alam dan lingkungan.Â
Desa yang paling menonjol dengan keindahaan wisata yaitu Desa Gunungsari bagian dari Kecamatan Bumiaji. Desa Gunungsari bergerak di sektor pertanian, peternakan, perkebunan, dan pariwisata. Tidak hanya sektor pariwisata, pendidikan memiliki potensi bagi generasi muda, adat istiadat masih dijunjung tinggi bagi kepercayaan masyarakat.
Luas wilayah Desa Gunungsari mencapai 318,833 ha. Pada tahun 2021 konidisi penduduk di wilayah Desa Gunungsari sebanyak 7.570 jiwa yang teridiri dari 3.780 laki-laki dan 3.781 perempuan. Sebagian besar masyarakat Desa Gunungsari memiliki mata pencaharian sebagai Petani dan pelajar/mahasiswa. Â
Program kerja pembuatan video dilakukan dengan metode observasi langsung ke lapangan selama beberapa minggu. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah observasi dan wawancara.Â
Adanya video profil desa ini diharapkan masyarakat desa Gunungsari maupun masyarakat luas lebih mengenal potensi dan keunggulan yang ada di desa Gunungsari. Video profil yang kami buat akan di upload pada channel youtube. Hal tersebut bertujuan supaya kalangan masyarakat luas dapat mengakases dan tertarik berwisata di Desa Gunungsari.
Menurut Sekretaris desa Gunungsari "Beberapa wisata yang ada di desa Gunungsari yaitu Taman Petik Mawar di desa Brumbung, Goa pandawa di dusun Brau, Wisata Taman Langit di dusun Brau dan Wisata Goa Pinus di desa Brau."
Setelah observasi wisata yang belum terkuak dan menakjubkan diantaranya Goa Pandawa, Wisata Petik Mawar, dan Wisata Taman Langit. Ketiga wisata ini memiki ciri khas berbeda dibandingkan dengan wisata di kecamaan Bumiaji lainnya. Pemandangan menawan dari kota Batu terlihat diatas bukit disertai dengan spot foto yang indah nan instragramable.
Wisata Yang ada di Desa Gunungsari sangat mudah di cari dan membutuhkan tarif masuk yang relatif murah hanya Rp. 10.000,- perorang, dan juga memiliki fasilitas yang menunjang seperti kamar mandi, kafe dan rumah hunian seperti hotel untuk melepas kepenatan.