Mohon tunggu...
Alvin Redcostner
Alvin Redcostner Mohon Tunggu... -

Pecinta wisata, kuliner dan penyedia informasi wisata dan akomodasinya

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Taman Krida Budaya Jawa Timur, Wisata Budaya Malang

11 Desember 2014   21:53 Diperbarui: 17 Juni 2015   15:30 589
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14182843262007291148

[caption id="attachment_381978" align="aligncenter" width="540" caption="taman wisata budaya jawa timur "][/caption]

(gambar: visitingmalang.blogspot.com)

Malang memang sangat terkenal akan potensi wisatanya. Setiap tahunnya, ada banyak wisatawan yang berkunjung ke kota ini. Tujuan wisatanya cukup beragam, mulai dari wisata alam hingga wisata belanja. Ragam model wisata yang dimiliki oleh kota Malang memang menjadi alasan kenapa banyak wisatawan memilih untuk berwisata di sini. Namun jika Anda tertarik dengan budaya Malang, ada satu tempat yang sebaiknya tidak Anda lewatkan. Tempat tersebut adalah Taman Krida Budaya Jawa Timur.

Tentang Taman Krida Budaya Jawa Timur


Taman Krida Budaya Jawa Timur merupakan tempat khusus untuk apresiasi budaya Jawa Timur. Di sini sering ditampilkan beragam seni Jawa Timur seperti ketoprak, wayang kulit, wayang orang, sendra tari, kuda lumping hingga reog. Selain itu, wisatawan juga bisa menyaksikan kesenian baru yang bernama Bantengan. Kesenian ini merupakan kesenian hasil kreatifitas dari masyarakat Malang. Selain berfungsi sebagai tempat wisata budaya, Taman Krida Budaya Jawa Timur juga tergolong sebagai taman kota. Di bagian dalam taman, pengunjung akan melihat deretan tanaman-tanaman dan pohon-pohonan yang tertata rapi. Di sini Anda juga akan menyaksikan struktur candi. Kegiatan pameran seni juga kerap diselenggarakan di sini. Tidak hanya itu saja, Taman Krida Budaya Jawa Timur juga biasa digunakan untuk kegiatan non kesenian seperti resepsi pernikahan. Jika tertarik, jangan lupa untuk mencari hotel di malang.

Lokasi Taman Krida Budaya Jawa Timur


Taman Krida Budaya Jawa Timur ini terletak di Jalan Soekarno Hatta, Malang tepatnya di depan Rumah Sakit Brawijaya. Karena letaknya yang berada di Kota Malang, tentunya sangat mudah untuk mengakses tempat wisata yang satu ini. Setidaknya ada banyak pilihan transportasi yang bisa digunakan mulai dari transortasi umum hingga kendaraan pribadi. Meski tidak dekat dengan hotel yang di malang, masih cukup mudah untuk menemukan hotel yang berada di sekitar kawasan ini.

Struktur Bangunan Taman Krida Budaya Jawa Timur


Area Taman Krida Budaya Jawa Timur memang sangat unik. Layaknya tempat wisata budaya, struktur bangunan Taman Krida Budaya Jawa Timur juga sangat dominan dengan sentuhan khas Jawanya. Di bagian terdepan taman, Anda akan menyaksikan pendopo yang merupakan struktur bangunan tempat tinggal khas Jawa. Tempatnya terbuka dan kerap dijadikan sebagai tempat pertemuan, pertunjukan seni ataupun untuk menerima tamu. Ada dua pendopo yang terdapat di tempat wisata budaya ini. Pendopo bagian luar mengusung bentuk informal sedangkan pendopo bagian dalam lebih berbentuk orisinal formal.

Cara Menuju ke Taman Krida Budaya Jawa Timur


Mengingat lokasinya yang berada di kawasan Kota Malang, tidak sulit untuk menjangkau Taman Krida Budaya Jawa Timur. Anda bisa mencapai lokasi ini dengan menggunakan kendaraan umum ataupun kendaraan pribadi. Taksi memang menjadi transportasi umum terbaik. Namun umumnya banyak yang lebih memilih untuk menggunakan kendaraan pribadi. Jika Anda ingin menikmati perjalanan ke Taman Krida Budaya Jawa Timur, Anda bisa mencoba menggunakan becak. Meski tidak secepat menggunakan kendaraan bermotor, becak akan memungkinkan Anda untuk lebih menikmati perjalanan dan perjalanan menuju ke tempat ini.

Waktu Terbaik Mengunjungi Taman Krida Budaya Jawa Timur


Tempat wisata ini memang terbuka untuk umum dan dapat dikunjungi setiap hari kerja. Namun jika Anda ingin melihat sesuatu yang lebih, sebaiknya kunjungi Taman Krida Budaya Jawa Timur pada saat ada perayaan hari besar. Pada moment-moment tersebut, Anda bisa menyaksikan pergelaran bentengan dan kesenian lainnya. Untuk itu, buatlah rencana kunjungan Anda dan carilah hotel di malang yang dekat dengan lokasi ini.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun