Mohon tunggu...
R. Syrn
R. Syrn Mohon Tunggu... Lainnya - pesepeda. pembaca buku

tentang hidup, aku, kamu dan semesta

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Sebungkus Roti Minseng untuk Abah

26 Oktober 2022   13:11 Diperbarui: 26 Oktober 2022   14:57 667
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sewaktu masih kecil ada beberapa makanan yang dulu sering dibawakan abah ke rumah saat malam hari sepulang kerja, yang paling diingat adalah kue pukis, terang bulan, dan roti Minseng.

Minseng merupakan nama toko sekaligus merk roti yang legendaris sampai sekarang.  Saat ada keperluan ke kota Banjarmasin biasanya disempatkan untuk mampir ke toko yang berada di ujung jalan P. Samudera ini, membeli beberapa potong roti yang rasanya tak berubah sejak dulu.

Saat ini yang berubah hanyalah kemasan dan penyajiannya.  Dulu roti Minseng yang sering dibawa abah adalah yang tawar, dibungkus dengan kertas tipis dan utuh, sekarang sudah dalam keadaan dipotong-potong dan dikemas dalam bungkus plastik.

Walaupun demikian rasanya tetap sama, lembut dan ada sedikit citarasa asam yang tipis, sepertinya ragi yang dipakai tetap sama sejak dulu.  Mengingatkan pada cerita Madre karya Dee.

Selain varian tawar, sekarang ada yang pakai isi seperti coklat dan selai.  Juga ada makanan lain yang dijual selain produk khasnya itu.

dok. pribadi
dok. pribadi

Aroma roti yang wangi itu selalu berhasil membawa memori ke masa kecil, saat sumringah mendengar motor engkel dua tak berwarna biru terdengar di halaman rumah.  Tak lama abah masuk membawa bungkusan roti yang masih hangat dan wangi.

Saat ini gantian, saya yang membelinya untuk abah, selalu senang melihat ekspresi beliau saat bungkusan berisi roti Minseng disodorkan ke tangan beliau.

dalam toko Minseng / dok.pri
dalam toko Minseng / dok.pri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun