Mohon tunggu...
Patar Gultom
Patar Gultom Mohon Tunggu... Lainnya - Pengolah Arsip dan Dokumentasi-Rutan Kelas IIA Batam

Hobi Sepak Bola

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Pimpin Apel Pagi, Ka. KPR Tekankan Netralitas ASN dan Kesiapan Menjelang Pilkada 2024

25 November 2024   17:56 Diperbarui: 25 November 2024   18:04 37
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR) Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Batam, Purwo Aji Prasetyo, memimpin apel senin pagi (25/11). Apel yang berlangsung di halaman Rutan Batam ini diikuti oleh pejabat struktural, pegawai staf, dan satuan pengamanan.Dalam amanatnya, Ka. KPR mengingatkan seluruh ASN (Aparatur Sipil Negara) yang bertugas di Rutan Batam untuk tetap menjaga netralitas, terutama menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Beliau menekankan bahwa sebagai aparatur negara, pegawai di lingkungan Rutan Batam harus bebas dari pengaruh politik praktis dan tidak boleh terlibat dalam kegiatan politik yang dapat merusak integritas institusi.Lebih lanjut, Ka. KPR juga mengingatkan untuk segera mempersiapkan segala administrasi yang harus dipenuhi serta mekanisme pengamanan yang akan diterapkan selama Pilkada yang akan dilaksanakan salah satunya bertempat di Rutan Batam. "Pengamanan yang baik dengan prosedur yang jelas harus disiapkan dengan matang untuk menjaga kelancaran Pilkada, khususnya di lingkungan Rutan Batam yang memiliki tantangan tersendiri," ujar Ka. KPR. Beliau juga menekankan pada jajaran pengamanan untuk meningkatkan pengawasan terhadap warga binaan selama Pilkada berlangsung nantinya dan memastikan situasi aman terkendali.
Dalam Pilkada tahun 2024 ini, Rutan Batam berkoordinasi dengan pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam. Koordinasi yang dimaksud adalah perihal info terupdate mengenai Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan jumlah pemilih dari Warga Binaan yang dapat menyalurkan Suaranya dalam Pilkada Kali ini.
Rutan Batam Berkomitmen untuk selalu menjaga Netralitas ASN serta memastikan kelancaran dan kemanan dalam Pemilihan Kepala Daerah Kepulauan Riau tahun 2024.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun