Di dalam kehidupan sehari-hari kita selalu berkomunikasi dengan orang lain. Berkomunikasi adalah aspek penting dalam kehidupan untuk bertahan hidup bagi kita umat manusia. Tanpa berkomunikasi akan sulit bagi kita untuk hidup di dunia ini, karena manusia adalah makhluk sosial yang hidupnya bergantung pada orang lain. Manusia biasa berkomunikasi satu dengan yang lainnya baik itu individu dengan individu, individu dengan kelompok, atau pun kelompok dengan kelompok menggunakan bahasa. Bahasa merupakan satu-satunya alat yang digunakan manusia untuk berkomunikasi dengan yang lainnya.
Menurut para psikolog kognitif, Bahasa adalah suatu sistem komunikasi yang didalamnya pikiran-pikiran dikirimkan (transmited) dengan perantaraan suara (sebagaimana dalam percakapan) atau simbol (sebagaimana dalam kata-kata tertulis atau isyarat-isyarat fisik). Kemampuan manausia dalam berbahasa sangat lah luar biasa, kemampuannya dalam menyusun huruf A, B, C, D, ... menjadi sebuah kata, lalu menyatukan kata-kata tersebut menjadi sebuah kalimat, dan menyusun kalimat hingga menjadi paragraf, lalu di kembangkan lagi hingga menjadi sebuah teks merupakan kemampuan yang hanya dimiliki oleh manusia. Tidak hanya sampai disitu, manusia juga dapat memahami makna dari setiap kata yang disusun dan itu semua tersimpan di dalam otak. Manusia mengetahui banyak sekali kata sekitar 60.000 kata yang berbeda tersimpan dalam kamus verbal kita, namun sebagian besar kata lainnya dapat kita pahami dan secara konstan kata-kata baru terus dihasilkan.
Bahasa merupakan kunci agar dapat memahami apapun yang ada di dunia ini. Ada beberapa fungsi bahasa, diantaranya fungsi biologis. Dalam hal biologis ini bahasa memiliki fungsi sebagai jalan bagi manusia untuk memberitahukan keadaan biologisnya. Seperti halnya pada saat kita ke dokter, dokter dapat mengetahui keadaan kita apakah sedang sakit atau tidak melalui bahasa, karena tubuh kita dapat mengeluarkan bahasa tubuh yang menandakan bahwa ada yang tidak normal dalam tubuh kita secara tidak kita sadari. Oleh karena itu, bahasa disini berperan sebagai penyalur untuk memberitahukan keadaan apa yang sebenarnya terjadi dalam tubuh kita. Lalu yang kedua adalah fungsi psikologis, seperti halnya fungsi biologis, fungsi bahasa dalam psikologis juga sebagai penyalur yang memberitahukan keadaan psikis kita. Keadaan psikis yang terjadi dalam diri kita itu dapat terlihat dari gejala-gejala tubuh kita. Gejala-gejala yang ditunjukkan oleh tubuh merupakan bahasa yang digunakan oleh tubuh untuk memberitahukan keadaan psikis kita, terkadang hal tersebut terjadi secara tidak sadar. Yang ketiga adalah fungsi sosial, manusia adalah makhluk sosial. manusia tidak dapat hidup apabila tidak berinteraksi dengan orang lain baik secara langsung maupun tidak langsung. Oleh karena itu, bahasa disini mempunyai fungsi sebagai cara agar kita dapat memenuhi kebutuhan hidup sebagai makhluk sosial. Peran bahasa disini sangat penting, karena hanya dengan bahasa kita dapat berinteraksi dengan orang lain. Jika kita tidak mahir dalam berbahasa akan sulit bagi kita untuk hidup di dunia yang keras ini, maka kembangkan lah kemampuan bahasa mu baik itu verbal maupun isyarat karena bahasa adalah kunci kesuksesan mu.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI