Mohon tunggu...
Rayhan Akbar Gifarly
Rayhan Akbar Gifarly Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta, Mahasiswa Komunikasi AntarBudaya, Dosen Pengampu Dr. Nani Nurani Muksin, M.Si., Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP UMJ.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Hadirnya Fitur Instagram Ads Sebagai Biro Iklan di Aplikasi Instagram

2 Juli 2023   01:18 Diperbarui: 2 Juli 2023   01:30 380
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Inovasi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Di zaman sekarang yang serba canggih dan sangat berkembang pesat dalam dunia teknologi, pastinya di antara sudah tidak asing dengan yang namanya aplikasi Instagram. Instagram adalah aplikasi platform media sosial berbasis online dengan segala beragam fitur di dalamnya. Mulai dari fitur feed, snapgram, reels, IGTV, serta highlights. Di mulai dari sinilah fitur-fitur hingga konten yang menarik tercipta sehingga membuat pengguna merasa nyaman dan itu menjadi sebuah daya tarik guna mengutamakan kenyamanan untuk para pengguna aplikasinya. Hal itu membuat Instagram berada di antara aplikasi-aplikasi platform media sosial yang lainnya, Seperti Twitter dan Facebook. Ya walaupun, di antara aplikasi tersebut pasti punya kelebihannya di fitur masing-masing aplikasi tersebut.

Tetapi bukan kelebihan atau kekurangan dari masing-masing fitur platform media tersebut yang ingin saya bahas, melainkan yang ingin saya bahas adalah hadirnya fitur Instagram Ads sebagai biro iklan di aplikasi Instagram. Pasti di antara kalian bertanya-tanya "Apa itu fitur Instagram Ads"?. Berbeda dengan fitur-fitur yang ada di Instagram lainnya, Instagram Ads adalah sebuah fitur pengiklanan yang di ciptakan atau di hadirkan oleh Instagram agar Instagram Ads dapat digunakan untuk para pengusaha yang ingin merintis usahanya. Sekarang sudah banyak Influencer yang sudah menggunakan fitur tersebut guna membantu sang pengusaha untuk promosi maupun pengiklanan suatu layanan produk.

Fitur Instagram Ads telah banyak membantu dan menciptakan pengusaha-pengusaha yang ingin merintis di dalam dunia bisnis. Di era sekarang tidak perlu susah untuk memulai bisnis dengan adanya fitur Instagram Ads pengiklanan produk bisa berjalan lancar, tepat sasaran dan juga mencapai kesuksesan. Biro iklan sudah sangat berkembang pesat di bandingkan 10 tahun ke belakang yang dimana langkah-langkahnya cukup rumit untuk sebuah pengiklanan produk ataupun lainnya. Ini merupakan langkah yang cukup tepat dan sangat efisien yang di ciptakan oleh Instagram untuk fitur tersebut, melihat milliaran pengguna sudah mengunggah Instagram dan akan terus bertambah jumlah penggunannya berarti akan bertambah juga para pengusaha di aplikasi yang berdiri pada tahun 2010 tersebut.

Bisa kita tarik kesimpulan fitur Instagram Ads termasuk dalam biro iklan dan tentu saja dalam naungan aplikasi Instagram, dan di dalam fitur tersebut sudah terstruktur seperti jasa biro iklan yang lainnya dan tentu saja sesuai prosedur biro iklan. Maka saya dapat katakan fitur Instagram Ads sebagai biro iklan di aplikasi Instagram.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun