Rumahku Yang Kucinta
Rumahku adalah tempat untukku beristirahat, yang berada di Jawa Timur, Malang. Rumahku berada di suatu kompleks dekat dengan perkotaan. Rumahku berwarna putih dan sejuk karena ada banyak macam tumbuhan di depannya.
Di dalam rumahku berwarna putih dan sedikit berwarna abu-abu, banyak jendela yang terbuka agar rumahku tetap sejuk. Ada ruang tamu dengan berbagai piala-piala yang pernah ku raih, dan berbagai jajan di atas meja ruang tamu.
Di kamar tidurku juga ada jendela agar tetap sejuk, berbagai macam buku tulis, buku bacaan dan buku pelajaran. Di kamarku terdapat kasur berukuran medium, dan satu bantal. Ada satu komputer, keyboard dan mouse di mejaku, dan berbagai alat tulis. Di mejaku juga ada 3 alat menghitung yaitu sempoa dan satu medali yang ku raih saat lomba matematika yang di selenggarakan oleh Sempoa SIP.
Rumahku adalah tempat ternyaman yang pernah aku tinggali, rumahku adalah tempatku untuk beristirahat, melaksanakan kegiatan yang kusukai dan tempat untukku belajar agar dapat meraih cita-citaku.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!