Babak perempat final Liga champions Eropa sudah selesai digelar dan 4 tim sudah memastikan lolos kebabak Semi final yakni juara Bertahan Real Madrid, Manchester City, AC Milan dan Inter Milan.
Menariknya dari keempat tim diatas, satu wakil Italia sudah dipastikan melaju ke babak final. Hal ini tidak terlepas dari Duo Milan yang akan melangsungkan Derbi Milan di babak semifinal nanti.
Sedangkan laga lain akan mempertemukan wakil Inggris Manchester city dan Raksasa Spanyol Real Madrid.
AC Milan memastikan langkahnya kebabak semi final usai mengalahkan tim sesama Italia yakni Napoli dengan agregat tipis 2-1 sedangkan Inter milan menang meyakinkan atas tim kuat Portugal Benfica dengan agregat 5-3
Beralih ke pertandingan lainnya Real Madrid menang telak atas wakil Inggris Chelsea dengan agregat  4-0
Kenyataan tak jauh berbeda juga didapatkan oleh Manchester City yang mengalahkan raksasa Jerman Bayern Munchen dengan agregat 4-1
Melihat fakta yang ada tim tim yang akan berhadapan terlihat menarik, pertemuan Real Madrid vs Manchester City menjadi pertemuan tiga kali berturut turut dari 3 musim terakhir.
Sedangkan Derbi Milan yang tersaji di babak semi final mengingatkan sepak bola klasik di era 90an yang mana kala itu merupakan masa kejayaan sepak bola Italia.
Sepak bola Italia memang agak sedikit mengalami kemunduran belakang ini. Namun apa yang terjadi saat ini disinyalir sebagai era kebangkitan dari sepak bola Italia.
Terakhir kali wakil Italia menjuarai Liga Champions adalah pada tahun 2010 yang mana kala itu Inter Milan meraih gelar juara sikuping besar sekaligus menyabet Treble Winner di masa kepelatihan Jose Mourinho.