Batas Waktu
Oleh: Raudhatul Ilmi
Berawal dari Januari
Berhenti sejenak dibulan Juni
Untuk meresapi setengah jejak perjalanan ini
Melanjutkan Juli dengan instropeksi diri
Agar perjalanan lanjutan lebih baik dari 6 bulan yang sudah diarungi
Suka duka menjadi bumbu kehidupan
Yang mewarnai setiap perjalanan
Bahagia yang menyapa mengajarkanku untuk lebih bersyukur
Kesulitan yang menghampiri membuat kedewasaanku lebih terukur
Tak terasa 365 hari sudah teratasi
Catatan akhir tahun pun sudah kudapati
Namun segalanya mengandung makna
Untuk segala hal yang pernah dimulai
Akan menemui kata usai
Batas waktu yang membawamu ke tempat berbeda
Dengan sikap yang lebih dewasa
Selamat tinggal 2022
Semoga di tahun 2023 hidup menjadi lebih bermakna
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H