Mohon tunggu...
M RasumaFebri
M RasumaFebri Mohon Tunggu... Guru - Kajur Multimedia SMKN 1 Rimbamelintang

Guru Multimedia yang mencoba menikmati setiap kisah Adat, Budaya dan Sejarah Melayu Tambusai.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Riwayat Singkat Tuan Syekh Ma'shum Tambusai

9 November 2021   16:35 Diperbarui: 10 Juli 2022   14:16 829
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=2f0cp_ZXSU4&t=516s

Diceritakan oleh : Khalifah Rahmad Bin Ma'shum Tambusai

(Bapak Mahadi, Anak Bungsu Tuan Syekh Ma'shum Tambusai)

Dalam Chanel Youtube Ilmu Cahaya (Youtube)

Kualo Tambusai, Kec. Tambusai, Rokanhulu, RIAU

"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Innalhamdalillah wasyukurillah Washolatu wassala mu'ala rasulillah muhammadin 'ibdi abdillah wa'ala alihi washabihi ajma'in 'amma ba'du.

Pada pagi hari yang mulia ini kita sama-sama mengucapkan puji syukur kehadirat Allah subhanahu wa ta'ala atas limpahan rahmat nikmat kepada kita sekalian, kemudian dari pada itu bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW Allahumma shalli 'ala sayyidina muhammad wa'ala ali sayyidina Muhammad. 

Kemudian pada saat ini kita sedang berada di sisi pusara Allahyarham Syekh Ma'shum Tambusai dalam rangka melaksanakan ziarah, seiring itu pula kami sebagai putra bungsu dari beliau yang nama saya sudah dikenal dengan nama Mahadi, dalam ilmu tarekat sudah mendapat gelar khalifah, yang diberi gelar oleh Syekh Haji Zakaria dengan gelar Khalifah Rahmad ingin bercerita sedikit tentang riwayat singkat Allahyarham Syech Ma'shum Tambusai atau ayahanda kami tercinta.

Dimana Allahyarham Syech Ma'shum Tambusai ini dilahirkan di di Negeritinggi Sedinginan Kecamatan Tanahputih pada tanggal 26 Jumadil akhir 1299H bertepatan dengan 15 Mei 1882M. Ayah beliau bernama Haji Muhammad Amin, Ibu beliau bernama Dodoh. 

Dan pendidikan beliau sewaktu kecil beliau mengaji Alquran kepada mamak kandungnya yang bernama Haji Usman, tentunya di Negeritinggi Sedinginan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun