Lantas apa hubungannya dengan kelahiran anak?Â
Mungkin para orang tua muda harus memperhitungkan hal ini. Kalau masih bisa diatur, sebaiknya anak-anak lahir pada bulan Januari, Februari, Maret, April, Mei dan Juni. Mepet-mepet, Juli atau Agustus. Sehingga ketika memasuki tahun ajaran baru, urusannya lebih lancar. Aturan soal usia calon siswa tahun ini cukup ketat. Konon katanya, terkait dengan kurikulum baru yang akan diterapkan. Dimana usia anak harus lebih matang, agar mampu menyerap pelajaran nanti.
Setidaknya, ketika penerimaan siswa baru usia anak sudah cukup 6 tahun. Kalaupun kurang tidak terlalu banyak supaya bisa dianulir oleh panitia penerimaan siswa baru. Kalau dulu mungkin jarang yang memperhatikan, saya misalnya. Tapi bukan berarti kurang bersyukur atas karunia yang diberikan Tuhan. Ya kalu bisa diatur, kenapa tidak. He he he he he
Terima kasih...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H