Mohon tunggu...
Sissy NH
Sissy NH Mohon Tunggu... Buruh - Homo Sapiens

Beginikah rasanya menulis?

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Hari Buruh: dari Konfrontasi Menjadi Kolaborasi

1 Mei 2019   15:38 Diperbarui: 1 Mei 2019   16:08 129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kata-kata kunci dari keberadaan working class (kelas pekerja) maupun buruh yang hari ini, 1 Mei 2019, ini tengah merayakan eksistensinya, sebenarnya sederhana saja: delapan jam!

Artinya, secara manusiawi, kaum pekerja secara normal, mau tak mau, 'harus' mengalokasikan 24 jam dari akivitas kehidupan sehari-harinya sebagai berikut:

- 8 jam untuk bekerja

- 8 jam untuk bersantai

- 8 jam untuk tidur, sesuai dengan biological clock

Dalam kaitan di atas, tak terelakkan substansi yang diperjuangkan oleh kaum buruh/ pekerja secara tahunan pada Hari Buruh atau (International) Labour Day ini, terfokus pada:

  1. Upah
  2. Hak-hak mereka, termasuk cuti, perlindungan ketenagakerjaan, jaminan kesehatan
  3. Kondisi pekerjaan yang layak

Pada akhirnya, semua parameter tersebut ditujukan untuk memenuhi standar hidup yang layak buat mereka. Ini bisa diukur dengan berbagai indeks, semisal Indeks Kualitas Hidup, ataupun Indeks Pembangunan Manusia.

Memitigasi Situasi Ketenagakerjaan Terkini

Walaupun belum begitu terasa, namun ada masalah yang harus diwaspadai di masa depan, yakni otomatisasi dan robotisasi. Banyak bidang-bidang pekerjaan yang akan diambil alih oleh mesin dan robot, walaupun tentu tidak sepenuhnya. Tetap ada pekerjaan yang wajib dan hanya bisa dikerjakan oleh tangan-tangan manusia. Termasuk tentunya, sang pengendali mesin dan robot tersebut adalah manusia, bukan?

Menurut salah satu prognosis, pada tahun 2030 akan terdapat 800 juta pekerja akan kehilangan pekerjaan akibat otomatisasi - di mana untuk Amerika Serikat sendiri - antara 39 juta hingga 73 juta tenaga kerja akan 'digusur' oleh kecanggihan teknologi tersebut (bbc.com).

Artinya, akan terjadi shifting (pergeseran andil pekerjaan). Hal ini harus kita persiapkan solusinya, dengan meningkatkan sumber daya manusia di Indonesia. Kaum pekerja dan buruh mestinya mengupayakan secara berkesinambungan untuk lebih baik lagi (upgrading) terhadap keterampilan (skill) dan pendidikan (education) mereka. Dengan demikian, keberadaan mereka semakin tidak direndahkan atau bahkan tereliminasi oleh zaman nantinya.

Selain itu, negosiasi kepentingan buruh sudah sepatutnya agar selalu diwadahi secara legal dan teroganisir, sehingga melalui wadah tersebut, suara hati mereka dapat direspons oleh pihak pemekerja (employer) dengan adil. 

Jika pun terdapat demo (demonstrasi) hendaknya tidak bersifat meresahkan, penuh konfrontasi, yang pada gilirannya akan membuat suasana perekonomian tidak kondusif. Sepatutnya, semua pihak terkait berkolaborasi dengan penuh pengertian satu sama lainnya, dan bersinergi demi kepentingan nasional.

Selamat memperingati Hari Buruh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun