Mohon tunggu...
Wiselovehope aka Poetvocator
Wiselovehope aka Poetvocator Mohon Tunggu... Novelis - Desainer Komvis dan Penulis Lepas. Unik, orisinal, menulis dari hati.

aka Julianti D. ~ Instagram: @wiselovehope Https://linktr.ee/wiselovehope Https://pimedia.id/wiselovehope Email: wiselovehope@gmail.com Akun Opinia: Julianti Dewi (Wiselovehope) Akun Tiktok: juliantiwiselovehope Akun X:@wiselovehope Akun Threads: @wiselovehope

Selanjutnya

Tutup

Indonesia Sehat

Waspada, Virus Corona Masih Ada!

14 November 2022   08:28 Diperbarui: 14 November 2022   08:59 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi via Pixabay

Waspada, Indonesia! Virus Corona (Covid-19) masih ada.

Kewaspadaan banyak kita semakin turun dengan adanya penurunan kasus aktif dan kematian serta pelonggaran berbagai peraturan. Sekolah tatap muka sudah lama dimulai. Konser-konser, pertandingan olahraga, pesta nikah, perjalanan ke dalam dan luar negeri dan perayaan-perayaan besar sudah mulai diizinkan.

Akibatnya terjadi euforia dadakan. Ramai-ramai berkumpul tanpa masker, misalnya. Lepas pasang masker, hanya demi peraturan baru dikenakan, asal tidak ditangkap petugas atau didenda. Sepertinya banyak kita sayang uang, tetapi tidak sayang nyawa.

Walaupun sudah divaksin, sayangnya Virus Corona menular terutama lewat jalur pernapasan, di mana kita setiap hari berada di lingkungan sosial di mana ada banyak orang. Keluarga, rekan, kerabat. Kita tak mungkin menghindar atau membatasi.

Beberapa solusi yang selayaknya kita sadari dan terus lakukan adalah:

1. Tetap jalankan protokol kesehatan.

2. Tetap kenakan masker, jika bisa, di mana saja kita berada kecuali jika sedang mandi atau makan-minum, tentu saja!

3. Ingat untuk selalu menjaga kondisi tubuh. Konsumsi makanan dan minuman bergizi dan bernutrisi serta suplemen Vitamin C, Vitamin D, Kalsium, Minyak Ikan jika perlu.

4. Tidak ikut-ikutan menjadi covidiot. Banyak yang abai Covid, kita tak perlu jadi salah satunya, bukan? Jangan sampai diri atau keluarga kita jadi korban dulu, baru menyesal.

5. Lengkapi vaksinasi. Jangan kita lewatkan atau abaikan vaksin booster dengan berbagai anggapan yang hanya bersikap sugesti atau ikut-ikutan.

6. Selalu jaga kebersihan diri sepulang dari luar, mandilah sebelum beraktivitas di dalam rumah (makan, istirahat, bercengkerama dengan keluarga.)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Indonesia Sehat Selengkapnya
Lihat Indonesia Sehat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun