Mohon tunggu...
Ramadhan tahir
Ramadhan tahir Mohon Tunggu... Membaca ,menulis, berbicara

Lahir dari keluarga yang sederhana

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Sekjend Gerakan Muda Alkhairaat Menghadiri Maulid di Desa Namo, Kec Kulawi, Kab. Sigi

23 Oktober 2023   11:57 Diperbarui: 23 Oktober 2023   12:26 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setiap tanggal 12 Rabi'ul Awal umat muslim di seluruh belahan dunia merayakan Maulid Nabi Muhammad S.A.W yakni peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad S.A.W perayaan Maulid Nabi merupakan hari yang dinanti -- nantikan oleh umat muslim hal ini dikarenakan maulid Nabi mempunyai keutamaan yang sangat luar biasa, salahsatunya ialah spirit perjuangan Nabi Muhammad S.A.W dalam menyebarkan agama Islam dan semangat dalam menyatukan umat Islam.

Perayaan maulid inipun tidak hanya dirayakan dikota-kota besar, akan tetapi sampai pada pelosok-pelosok negeri, contoh di desa Namo Kec. Kulawi Kab. Sigi pada tanggal 22 oktober dengan di hadiri ratusan umat islam yang berada di sekitaran desa namo ikut merayakan hari kelahiran nabi dengan penuh kasih sayang sesama umat muslim untuk meraih keberkahan dari Allah S.W.T

Perayaan maulid di desa namo hampir sama dengan perayaan-perayaan maulid di tempat lain, mulai dengan berdzikir dan tahlil, lantunan sholawat, ceramah dari Habib Haikal Alaydrus

Habib Haikal berpesan pada masyarakat muslim yang berada di desa namo dan sekitaranya agar tetap teguh dalam berislam dan selalu mencontohi Nabi Muhammad S.A.W dalam berkehidupan baik hablum Minallah maupun hablum Minannas.

Dok Pribadi
Dok Pribadi

Diakhir perayaan maulid ini Edi Setiawan S.E, M.M yang juga sekjend GEMA Alkhairaat menyempatkan diri untuk berbincang dengan masyarakat dan menyampaikan dengan menitik beratkan untuk terus menjaga Ukhuwah Islamiyah "Umat islam adalah kekuatan untuk mencapai keberhasilan maka dari itu penting sekiranya kita terus menjaga persaudaraan sesama umat islam atau ukhuwah Islamiyah"

Tokoh muda Alkhairaat Kab Sigi itupun menjelaskan ukhuwah itu terdiri dari 1. Ukhuwah Islamiyah yaitu persaudaraan sesama umat Islam, 2. Ukhuwah wathanuiyah adalah persatuan dalam ikatan kebangsaan dan ketiga Ukhuwah basyriyah yaitu persaudaraan sesama umat manusia. Dengan berpegang teguh dengan 3 ukhuwah kita akan menjadi bangsa yang kuat karena negara kita Republik Indonesia yang berasaskan pancasila adalah negara dengan penduduk mayoritas muslim terbesar di dunia. Edi sapaan beliau melanjutkan untuk menjalankan ukhuwah ini dengan empat cara 1. Saling kenal mengenal, 2. Saling memahami kekurangan masing- masing, 3. Gotong royong, 4. Dan saling menjaga satu dengan yang lainnya. Tokoh muda Alkhairaat ini menutup dengan kalimat kita tidak akan pernah menjadi negara teokrasi tapi kita bisa mewujudkan untuk menjadi negara muslim yang menjalankan ukhuwah sesuai Pancasila dan UU 45.

Kegiatan maulid ini pun ditutup dengan saling berjabat tangan dan saling memaafkan satu sama lainnya.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun