Mohon tunggu...
Forger Ralfael
Forger Ralfael Mohon Tunggu... Jurnalis - Content Creator

I like cat

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Polantas Jaga Kehidupan: Pesan Kakorlantas untuk Keselamatan Bersama dan Disiplin Bangsa

4 Juli 2024   19:41 Diperbarui: 4 Juli 2024   19:46 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lalu lintas tidak hanya sekadar pergerakan kendaraan, orang, dan barang. Lebih dari itu, lalu lintas mencerminkan budaya suatu bangsa dan memiliki peran penting lainnya. Keadaan lalu lintas yang tertib dan aman menunjukkan kedisiplinan serta kepedulian masyarakat terhadap keselamatan bersama.

Pesan dari Kakorlantas Polri, Irjen. Pol. Dr. Drs. Aan Suhanan. Beliau menekankan pentingnya pemahaman tentang aturan lalu lintas sebagai bentuk tanggung jawab bersama dalam menciptakan jalan raya yang aman dan nyaman untuk semua pengguna. 

“Masih ada yang beranggapan bahwa lalu lintas itu hanya pergerakan orang barang dari satu tempat ke tempat lain. Masih ada yang beranggapan Polantas itu hanya mengatur dua belas gerakan, dari depan belakang dan seterusnya. Hanya berbicara patroli, hanya berbicara penjagaan, pengawalan itu bisa dilakukan oleh siapapun (Polisi Umum).” Tegasnya.

Irjen Pol. Dr. Drs. Aan Suhanan juga menegaskan pentingnya lalu lintas dan tanggung jawab bersama. Mencerminkan nama bangsa. “ Tapi kenapa mesti ada lalu lintas? Posisi kita menjadi penting sebagai urat nadi kehidupan, cermin budaya bangsa, dan cermin modernitas. Semakin modern suatu bangsa itu bisa diliat dari lalu lintas dijalan. Semakin berbudaya itu bisa dilihat bagaimana perilakunya.”, Kata Kakorlantas Polri.

Marilah kita bersama-sama lebih tertib dalam berlalu lintas. Ingat, keselamatan adalah prioritas utama dalam berkendara. 

Selamat berlalu lintas dan utamakan keselamatan diri serta orang lain di jalan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun