Mohon tunggu...
Andri Mastiyanto
Andri Mastiyanto Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Penyuluh Kesehatan

Kompasianer Of the Year 2022, 105 x Prestasi Digital Competition (70 writing competition, 25 Instagram Competition, 9 Twitter Competition, 1 Short Video Competition), Blogger terpilih Writingthon 2020, Best Story Telling Danone Blogger Academy 2, Best Member Backpacker Jakarta 2014, ASN, Email : mastiyan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

TV Series Master of The Air, Kisah Nyata Airman Perang Dunia II

16 Maret 2024   11:41 Diperbarui: 29 Maret 2024   12:44 1186
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu adegan serial Masters of the Air yang mengisahkan pertempuran udara di atas Eropa pada Perang Dunia II. (Arsip Apple TV+ via Kompas.id)

Tuntas sudah daku (saya) menonton TV Series "Master of The Air" yang menggambarkan Perang Dunia II dan Generasi Terbesar yang mengawaki pesawat pengebom B-17. 

TV series ini hasil kreasi John Shiban dan John Orloff berdasarkan buku Donald L. Miller dengan judul yang sama, "Masters of the Air" sebanyak sembilan episodenya di Apple TV+ 

Master of the Air mengkisahkan kelompok penerbang tempur USAF 100th Bomb Group, "bloody Hundredth," yang berbasis di Inggris yang melaksanakan tugas pengeboman di kawasan Eropa yang dikuasai Jerman dari tahun 1943 hingga 1945.

Tergambarkan bagaimana para awak yang berbasis di pangkalan udara sekitar pedesaan Inggris dengan kehidupannya bersama penduduk desa, dan keriangan di bar saat tidak mengangkasa.

Master of the Air I Sumber foto : Apple TV +
Master of the Air I Sumber foto : Apple TV +

Pada episode-episode awal, penonton akan diperlihatkan bagaimana begitu mencekamnya di langit ketika B-17 Amerika dan awaknya dicabik-cabik oleh serangan arteleri pertahanan udara (arhanud) dan serangan pesawat tempur Jerman.

Hasil tembakan arhanud menimbulkan kepulan asap di sekitar pesawat bomber, dan banyak pula B-17 yang tertembak. Bahkan tervisualisasikan bagaimana dua pembom bertabrakan dan jatuh meluncur di langit dan sayap pesawat terbelah-belah.

Menonton "Masters of the Air" terasa bagaikan sebuah katalog genre film perang dari blockbuster pertempuran udara, petualangan melarikan diri, aksi mata-mata behind enemy line, melodrama percintaan, drama tentang diterimanya kulit hitam dalam PD II. 

kelompok penerbang dan awak pembom B-17 di serial Master of the Air I Sumber Foto : Apple TV +
kelompok penerbang dan awak pembom B-17 di serial Master of the Air I Sumber Foto : Apple TV +

Series ini berfokus pada kelompok penerbang dan awak pembom B-17 yang menjalani tantangan bersama-sama. Selain itu ada sosok tentara wanita Inggris yang diperankan oleh Bel Powley yang menjadi mata-mata. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun