Setiap bangunan pasti memiliki tenpat penyimpanan. Entah itu tempat penyimpanan barang, alat-alat kerja, dagangan, atau barang-barang yang sudah tidak dipakai lagi. Gudang pasti terdapat disetiap bangunan. Tanpa adanya gudang, bangunan tersebut akan berantakan, akses jalan terhambat, barang yang diperlukan susah dicari dan masalah akan bertambah kompleks hingga pada akhirnya kerjaan anda akan mulai berantakan dan hancur.
Maka dari itu Gudang menjadi salah satu komponen terpenting dari sebuah bangunan. Membangun gudang juga perlu mendalami ilmunya. Disana terdapat macam tipe sistem penyimpanan, alat-alat yang dibutuhkan, bermacam-macam rak gudang dan kegunaannya, serta managemen gudang.
Rak Gudang yang kali ini kita akan bahas. Rak Gudang sebagai tempat penyimpanan memiliki 3 tingkatan yaitu Light Duty (ringan), Medium Duty (sedang), dan juga Heavy Duty (berat).
Light Duty sebagai rak gudang tingkat pertama berkecimpung dalam tahap awal, dengan kegunaannya didalam bangunan kecil menengah seperti toko kelontong, minimarket, ataupun rumah. Karena rak gudang tipe seperti ini hanya dapat menahan beban yang tidak terlalu berat. Namun yang meminati rak gudang light duty pun sangat banyak karena harga yang terjangkau serta relatif murah dan tahan berat sampai dengan 80 kg lebih. Kebanyak tipe Light Duty pun memiliki kelebihan bongkar pasangnya.
Medium Duty adalah rak gudang didalam tingkat kedua. rak gudang yang bertipe medium biasanya dipakai oleh bangunan menengah keatas. supermarket, kantor, rumah sakit dan bangunan-bangunan cukup besar lainnya. Dalam hal ini rak gudang medium duty dapat menahan beban berat hampir 1 ton hingga 2 ton. Harga yang berfariasi membuat para peminat membutuhkannya disaat butuh dan penting. Karena sayang bila tidak terisi dengan barang berat. Namun mereka pun tak perlu khawatir. Dengan harganya yang lumayan namun terbayar sudah dengan kualitasnya sangat kuat dan tahan lama!
Heavy Duty adalah rak yang paling kuat diantara dua tipe sebelumnya. Karena rak yang bertipe Heavy Duty mememiliki rancangan khusus karena rak gudang bertipe seperti ini dipakai untuk Industri besar, seperti pabrik, bengkel besar, bahkan pelabuhan dan logistik kerap terus membeli dan memperluas gudang mereka karena kekuatannya yang mampu menahan beban hingga berton-ton. Rak Gudang Heavy Duty pun memiliki harga yang mantab. Karena Bahan yang di gunakan adalah kualitas besi tinggi. Karena Gudang-gudang besar yang memakai rak tersebutuh harus memiliki safety. Bila saja rak heavy ini rusak, akan mengakibatkan hal yang fatal bagi orang-orang yang sedang melakukan aktivitas mereka disekitar. Maka dari itu, rak model ini tidak bisa dibandingkan dengan kuantitas harga, namun kualitas rak tersebut.
Inilah beberapa alasan mengapa rak gudang begitu penting bagi sebuah bangunan. Dengan adanya rak gudang akan sangat membantu anda dalam memanage ruangan. Akses jalan lancar, anda tidak perlu membayar lagi dengan kecelakaan yang tidak mau diinginkan terjadi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H