Selepas berpisah dari Ratna dalam Gita Cinta dari SMA (2023), Galih dan dunianya pindah ke perguruan tinggi. Ada banyak kondisi yang berubah dari Galih jika dibandingkan dengan dirinya ketika SMA.
Kini Galih sudah tidak pemalu lagi, menjadi penyanyi yang sukses, juga memiliki banyak lagu. Satu hal yang sama, Galih tetap menjadi idola bagi orang-orang di sekitarnya. Tak terkecuali Marlina, gadis yang ia jumpai di kampusnya.
Tapi perjumpaannya dengan Marlina, membawa kebimbangan tersendiri bagi Galih. Pasalnya, secara fisik Marlina sangat mirip sekali dengan Ratna.
Soal dihadapkan pada pilihan
Dalam hidup, adalah hal yang lumrah ketika kita dihadapkan pada pilihan-pilihan. Yang terkadang dalam proses menentukan pilihan tersebut, ada banyak hal yang perlu kita kompromi di dalamnya.
Termasuk ketika Galih berjumpa dengan Marlina dan mereka saling jatuh cinta. Lalu kemudian di tengah asmara yang sedang terjalin, tiba-tiba saja Ratna muncul kembali ke kehidupan Galih.
Selayaknya film romansa cinta segitiga, ujung muara Puspa Indah Taman Hati hendak memainkan emosi penonton soal siapa yang akan dipilih Galih pada akhirnya. Apakah ia akan kembali ke masa lalu bersama Ratna, atau menata masa depan bersama Marlina dan melupakan Ratna?
Tapi soal pilihan siapa yang dipilih Galih, hanyalah permukaan semata. Karakterisasi Galih lebih rumit daripada sekadar memilih seorang gadis.
Sebagai seorang musisi, ia juga dihadapkan untuk memilih karya yang ia nyanyikan. Secara passion, Galih lebih senang dan enjoy membawakan lagu ciptaan sendiri. Tapi genre lagu yang ia ciptakan, sedang tidak disukai pasar.
Pilihan lainnya ia harus menyanyikan lagu ciptaan orang lain, dengan genre lagu mengikuti yang sedang tren.