Kab.Batang -- UPZ Kementerian Agama Kabupaten Batang menyelenggarakan Pentasarufan Zakat BAZNAS Kabupaten Batang bagi Para Mustahiq (orang-orang yang berhak menerima zakat) Guru Non PNS di Lingkungan Kankemenag Kabupaten Batang, pada hari Kamis, 10 Juni 2021 di Aula MTs Wahid Hasyim. Kabupaten Batang.
BAZNAS merupakan Lembaga Pemerintah Non Struktural  dalam hal ini  lembaga milik pemerintah yang mandiri dan mempunyai kewajiban serta hak yang bertugas untuk mengelola zakat. Baznas juga merupakan lembaga yang berwenang untuk mengelola zakat, infaq dan shodaqoh.
Pentasharrufan Zakat UPZ Kankemenag Kabupaten Batang diberikan kepada 2106 Guru Non PNS Yang terdaftar di SIMPATIKA di lingkungan Kankemenag Kabupaten Batang, yang sesuai jadwal  dilaksanakan dalam waktu (2 ) dua hari, Senin dan Kamis 7 & 10 Juni 2021 dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Kegiatan dihari Kedua yang dimulai pada pukul 09.00 sampai dengan 12.00 WIB diawali dengan sambutan Kasubag TU Kankemenag Kabupaten Batang sekaligus mengisi kegiatan Sosialisasi Optimalisasi Zakat. H. Wahab, M.M, dilanjutkan Pentasharrufan Zakat secara simbolik kepada perwakilan penerima yang sudah ditunjuk. Pentasharrufan zakat berupa Kain Abu-abu untuk seragam di Hari Rabu, bagi para mustahiq di lingkungan Kankemenag Kabupaten Batang.
Dalam sambutannya H. Wahab, MM menyampaikan bahwa Kantor Kementerian Agama Kabupaten Batang berupaya agar setiap ASN untuk menyalurkan 2.5 % dari gaji, guna optimalisasi zakat dalam pentasarufan oleh UPZ di Lingkungan Kankemenag Kabupaten Batang (Asnaf Sabilillah)
 "Melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) pada tingkat Kankemenag Kabupaten Batang kami harapkan agar selalu ditasharrufkan sesuai ketentuan syariat Islam dan menjadikan UPZ yang profesional, dengan mewujudkan kesadaran muzakki, membantu perekonomian warga masyarakat Kabupaten Batang khususnya dikalangan keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Batang."ucapnya
"Kami telah berusaha semaksimal mungkin apa yang ada di aturan kita laksanakan. Zakat dan Infaq yang terkumpul setiap bulan disetorkan ke BAZNAS Kabupaten Batang, kemudian sebagian kembali kepada kita untuk disalurkan kepada yang berhak menerima". tambahnya.
Dalam Kesempatan yang sama H. Maskuri, S. Ag, M.S.I  selaku Pengawas Madrasah Wilayah Kecamatan Warungasem mewakili para guru  Mengucapkan Terimakasih kepada para ASN  di wilayah Kankemenag Batang karena baru kali ini mendapat baju seragam abu-abu  yang disamakan dengan ASN sebagai bentuk Kehormatan.
"Penyaluran zakat sudah dilakukan secara optimal, karena sudah ada kesadaran bagi segenap ASN bahwa membayar zakat merupakan kewajiban bagi Muslim. Semoga dengan zakat yang dibagikan ini, berguna dan berkah bagi orang-orang yang membutuhkan, khususnya di lingkungan Kankemenag Kabupaten Batang" Tambahnya.Â
Acara kemudian ditutup dengan doa bersama untuk kesejahteraan para guru baik non PNS maupun PNS serta doa bersama untuk keselamatan bangsa, yang dipimpin oleh bapak H. Suharjono, S.H, M.H.I (SHR)
#kemenagbatang #kankemenagbatang #pentasarufanzakat #zakatupzÂ