Kiprah ganda campuran Indonesia masih berlanjut tampil dalam gelaran turnamen All England Open 2024.
Di sektor ganda campuran, Indonesia menurunkan dua wakilnya di babak pertama turnamen yang masuk kategori super 1000 tersebut.
Ganda campuran Indonesia yang tampil di babak pertama adalah pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Dari dua pasangan ganda campuran tersebut, hanya satu yang masih bertahan.
Ganda campuran peringkat 19 dunia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke babak perempat final dengan mengalahkan Marcus Ellis/Lauren Smith dari Inggris.
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja menang dua set langsung atas peringkat 28 dunia tersebut dengan skor 21-17, 21-9 melalui pertarungan yang berjalan selama 42 menit dan membawa mereka melangkah ke babak perempat final.
Sebelumnya di babak pertama, ganda campuran Indonesia tersebut berhasil membuat kejutan dengan mengalahkan unggulan lima Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin yang digelar pada Selasa, 12 Maret 2024.
Sementara itu, pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati terhenti di babak pertama. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati kalah dari pasangan Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati kalah rubber set dari peringkat delapan dunia tersebut dengan skor 14-21, 21-19, 18-21 melalui pertarungan yang berjalan satu jam lebih dan menggagalkan mereka melangkah ke babak 16 besar.***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H