Mohon tunggu...
Dr. Raiders Salomon Marpaung.
Dr. Raiders Salomon Marpaung. Mohon Tunggu... Lainnya - Guru Olahraga Purna Tugas

Nama :Dr. Raiders Salomon Marpaung, MM. Alamat :Jl. Toram I No. 5, Jakarta 11820 Tempat, tanggal lahir :Bandung, 18 April 1962 Status : Menikah Pekerjaan: Purna Tugas Guru PJOK di SMPK 6 PENABUR Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Indonesia Melaju ke Perempat Final, Usai Menggunduli Bahrain dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Campuran Asia 2023

15 Februari 2023   23:50 Diperbarui: 15 Februari 2023   23:51 231
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tim beregu campuran Indonesia masih konsisten tampil luar biasa dalam mengikuti turnamen bulutangkis beregu campuran Asia 2023 yang diselenggarakan oleh Badminton Confederation Asia di Dubai Exhibition Centre, kota Dubai, Uni Emirat Arab dari tanggal 14 s/d 19 Februari 2023. Dalam turnamen ini, Indonesia mengikutsertakan 16 pemainnya yang terdiri dari delapn pemain putra dan delapan pemain putri.

Sepak terjang tim beregu campuran Indonesia dalam babak penyisihan yang tergabung di group C bersama dengan Thailand, Bahrain, Suriah, dan Lebanon tampil super power. Setelah menang telak 5-0 atas Lebanon dan Syria di pertandingan pertama dan kedua, dipertandingan ketiga kembali menang telak, kali ini korbannya adalah Bahrain.

Di pertandingan ketiga yang dilaksanakan hari ini, Rabu (15/2/2023), Indonesia berhadapan dengan Bahrain. Indonesia kembali menunjukkan kelasnya sebagai tim kelas dunia dengan menenggelamkan Bahrain lewat kemenangan telak 5-0.

Partai pertama, pasangan peringkat 10 dunia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menang dua set langsung atas pasangan Mohamed Muanis/Reya Fathima dengan skor telak 21-7, 21-6. Partai kedua, peringkat 41 dunia Putri Kusuma Wardhani menang dua set langsung atas Lizbeth Elsa Binu dengan skor telak 21-7, 21-3.

Partai ketiga, tunggal putra peringkat 18 dunia Chico Aura Dwi Wardoyo kembali menjadi penentu kemenangan. Chico menang dua set langsung atas peringkat 293 dunia Adnan Ebrahim dengan skor telak 21-5, 21-9.

Partai keempat, pasangan peringkat 51 dunia Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto menang dua set langsung atas pasangan Lizbeth Elsa Binu/Reya Fathima dengan skor telak 21-5, 21-8. Partai terakhir, pasangan ganda putra peringkat 20 dunia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan menang dua set langsung atas pasangan Adnan Ebrahim/Mohamed Muanis dengan skor 21-3, 21-10.

Atas tiga kemenangan tersebut, Indonesia melaju ke babak perempat final. Pertandingan terakhir besok, Kamis (16/2/2023) di penyisihan group C melawan Thailand akan menjadi penentuan juara group C.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun