Â
Hari kedua turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023, dimainkan Rabu (25/1/2023). Tiga dari enam ganda campuran Indonesia yang tampil di hari kedua, berhasil lolos ke babak 16 besar. Ganda campuran Indonesia yang berhasil lolos ke babak 16 besar turnamen yang menyediakan hadiah sebesar USD 420.000 tersebut adalah pasangan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Pasangan peringkat 82 dunia Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata lolos ke babak 16 besar setelah berhasil mengalahkan pasangan India peringkat 65 dunia. Jafar/Aisyah menang atas pasangan Rohan Kapoor/Reddy Sikki melalui pertarungan rubber set dengan skor 12-21, 23-21, 21-16 dalam waktu satu jam lebih yang dimainkan di lapangan satu.
Berikutnya, pasangan peringkat sembilan dunia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari lolos ke babak 16 besar setelah berhasil mengalahkan pasangan Jepang peringkat 24 dunia. Rinov/Pitha menang atas Hiroki Midorikawa/Natsu Saito melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-19, 21-14 dalam waktu 40 menit yang dimainkan di lapangan 2.
Selanjutnya, pasangan peringkat 17 dunia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke babak 16 besar setelah berhasil mengalahkan pasangan Hong Kong China peringkat 19 dunia, Tang Chun Man/Tse Ying Suet. Dejan/Gloria menang atas Tang Chun Man/Tse Ying Suet melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-17, 21-16 dalam waktu 45 menit yang dimainkan di lapangan dua.
Sementara itu, pasangan peringkat 13 dunia Rehan Nauval Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, harus mengakui keunggulan lawannya dari Jepang peringkat 18 dunia. Rehan/Lisa, kalah dua set langsung dari pasangan Kyohei Yamashita/Naru Shinoya dengan skor 16-21, 18-21 dalam waktu 43 menit yang dimainkan di lapangan 1 sehingga menggagalkan mereka melangkah ke babak 16 besar.
Demikian pula dengan pasangan peringkat 29 dunia Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, harus mengakui keunggulan lawannya dari Inggris peringkat 30 dunia. Zachariah/Hediana, kalah dua set langsung dari pasangan Gregory Mairs/Jenny Moore dengan skor 15-21, 16-21 dalam waktu 38 menit yang dimainkan di lapangan 1 sehingga menggagalkan mereka melangkah ke babak 16 besar.
Pasangan peringkat 45 dunia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, juga gagal melangkah ke babak 16 besar. Praveen/Melati harus mengakui keunggulan lawannya dari China peringkat 42 dunia. Praveen/Melati, kalah dua set langsung dari pasangan Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping dengan skor 17-21, 13-21 dalam waktu 37 menit yang dimainkan di lapangan 1.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H