Mohon tunggu...
Dr. Raiders Salomon Marpaung.
Dr. Raiders Salomon Marpaung. Mohon Tunggu... Lainnya - Guru Olahraga Purna Tugas

Nama :Dr. Raiders Salomon Marpaung, MM. Alamat :Jl. Toram I No. 5, Jakarta 11820 Tempat, tanggal lahir :Bandung, 18 April 1962 Status : Menikah Pekerjaan: Purna Tugas Guru PJOK di SMPK 6 PENABUR Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Indonesia Dominasi Tunggal Putra Petronas Malaysia International Series 2022

11 November 2022   08:00 Diperbarui: 11 November 2022   08:03 626
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Syabda Perkasa Belawa/Unggulan delapan Dok: badmintonindonesia.org)

                                                               

Gelaran Petronas Malaysia International Series 2022 di Arena Badminton Park, Ipoh, Malaysia telah memasuki babak perempat final. Indonesia yang menurunkan tujuh wakilnya di sektor tunggal putra pada turnamen yang masuk kategori International Series dari tanggal 8 s/d 13 November 2022 ini, mampu mendominasi sampai babak perempat final.

Sampai dengan babak perempat final, Indonesia mencatat hasil yang cukup baik, dari tiga wakilnya yang bertanding di babak 16 besar, semuanya mampu meloloskan diri ke babak perempat final. Ketiga tunggal putra yang lolos ke babak perempat final tersebut yaitu Bobby Setiabudi, Syabda Perkasa Belawa, dan Yohanes Saut Marcellyno.

Tunggal putra peringkat 166 dunia Bobby Setiabudi berhasil membuat kejutan. Bobby yang diunggulkan di posisi 10, menang dua set langsung dengan skor 21-16, 21-17 atas unggulan keenam Lin Kuan-Ting dari Chinese Taipei yang berada di peringkat 172 dunia.

Berikutnya peringkat 164 dunia Syabda Perkasa Belawa yang diunggulkan di posisi delapan, menang rubber set. Syabda menang dengan skor 14-21, 21-17, 21-17 atas peringkat 292 dunia Justin Hoh dari Malaysia.

Kemudian peringkat 224 dunia Yohanes Saut Marcellyno yang diunggulkan di posisi 12 berhasil membuat kejutan besar. Yohanes menang rubber set dengan skor 14-21, 21-16, 21-15 atas peringkat 138 dunia Lee Shun Yang dari Malaysia yang diunggulkan di posisi keempat.

Di babak perempat final yang akan dimainkan hari ini, Jumat (11/11/2022) Bobby Setiabudi akan berhadapan dengan Chang Shih-Chieh dari Chinese Taipei. Kemudian Syabda Perkasa Belawa akan berhadapan dengan rekan senegaranya Yohanes Saut Marcellyno.

Semoga tiga tunggal putra harapan Indonesia ini dapat mempersembahkan gelar juara untuk Indonesia. Teruskan perjuangan!!!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun