Â
Setelah menyelesaikan ajang Kapal Api Indonesia International Series 2022 dengan raihan lima gelar juara, tim bulutangkis lapis kedua Indonesia tampil kembali dengan kekuatan pemain muda di ajang Mansion Sport Indonesia International Challenge 2022. Turnamen yang merupakan rangkaian International Challenge digelar di Yogyakarta, Indonesia dari tanggal 27 September s/d 2 Oktober 2022.
Pemain yang diturunkan untuk turnamen level International Challenge di negeri sendiri ini, sebagian besar pemain lapis kedua. Dalam turnamen ini, Indonesia mengikutsertakan 100 wakilnya yang terdiri dari 28 pemain sektor tunggal putra, 18 pemain tunggal putri, 17 pasangan sektor ganda putra, 17 pasangan sektor ganda putri, dan sektor ganda campuran yang mengirimkan 20 wakilnya.
Berdasarkan daftar unggulan, pemain Indonesia berpeluang besar untuk memborong gelar juara. Pemain Indonesia yang berpeluang besar untuk tampil sebagai juara adalah Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay yang diunggulkan di posisi pertama sektor tunggal putra. Komang Ayu Cahya Dewi, yang diunggulkan di posisi pertama sektor tunggal putri.
Pasangan Muh. Putra Erwiasyah/Patra Harapan Rindorindo yang diunggulkan di posisi pertama sektor ganda putra. Pasangan Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allesya Rose yang diunggulkan di posisi pertama sektor ganda putri. Dan pasangan Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami, yang diunggulkan di posisi pertama sektor ganda campuran.
Pemain Indonesia lainnya yang diunggulkan adalah Christian Adinata, yang diunggulkan di posisi kedua sektor tunggal putra. Panji Ahmad Maulana, yang diunggulkan di posisi ketiga sektor tunggal putra. Khrisna Adi Nugraha, yang diunggulkan di posisi keempat sektor tunggal putra.
Henrikho Kho Wibowo yang diunggulkan di posisi keenam sektor tunggal putra. Alwi Farhan yang diunggulkan di posisi ketujuh sektor tunggal putra. Dan Syabda Perkasa Belawa yang diunggulkan di posisi kedelpan sektor tunggal putra.
Sri Fatmawati yang diunggulkan di posisi kedua sektor tunggal putri, dan Stephanie Widjaja yang diunggulkan di posisi ketiga sektor tunggal putri. Pasangan Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino diunggulkan di posisi kedua sektor ganda putra, dan pasangan Galuh Dwi Putra/Gabriel Christopher Winta Wijaya yang diunggulkan di posisi kedelapan sektor ganda putra.
Pasangan Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani diunggulkan di posisi kedua sektor ganda putri dan pasangan Titis Maulida Rahma/Bernadine Anindiya Wardana yang diunggulkan di posisi keempat sektor ganda putri.
Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow, pasangan yang diunggulkan di posisi kedua sektor ganda campuran, dan Rafli Ramanda/Az-Azahra Putri Dania pasangan yang diunggulkan di posisi keempat sektor ganda campuran.