Mohon tunggu...
Dr. Raiders Salomon Marpaung.
Dr. Raiders Salomon Marpaung. Mohon Tunggu... Lainnya - Guru Olahraga Purna Tugas

Nama :Dr. Raiders Salomon Marpaung, MM. Alamat :Jl. Toram I No. 5, Jakarta 11820 Tempat, tanggal lahir :Bandung, 18 April 1962 Status : Menikah Pekerjaan: Purna Tugas Guru PJOK di SMPK 6 PENABUR Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Indonesia Mendominasi Ganda Putra Daihatsu Indonesia Masters 2022

9 Juni 2022   11:34 Diperbarui: 9 Juni 2022   11:44 373
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin Dok: bwfworldtour.bwfbadminton.com)

Sepak terjang pasangan ganda putra Indonesia masih mendominasi ajang Daihatsu Indonesia Masters 2022. Gelaran turnamen kategori Super 500 berhadiah USD 360.000 ini diselenggarakan dari tanggal 7 s/d 12 Juni 2022 di ISTORA, Senayan, Jakarta, Indonesia.

Dalam gelaran turnamen yang masuk dalam rangkaian HSBC BWF World Tour ini, Indonesia menempatkan tujuh wakilnya yang masuk dalam daftar peserta babak utama sektor ganda putra. Tujuh pasangan ganda putra Indonesia tersebut adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alvian/Muhammad Rian Ardianto, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin, dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.

Memasuki hari ketiga, Kamis (9/6/2022), enam dari tujuh wakil Indonesia tersebut mampu meloloskan diri ke babak kedua. Satu-satunya wakil Indonesia yang gagal ke babak kedua adalah pasangan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang menderita kekalahan dari rekannya sendiri.

Pasangan peringkat satu dunia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, lolos ke babak kedua setelah berhasil mengalahkan pasangan Prancis. Marcus yang baru pulih dari operasi karena cedera bersama Kevin yang diunggulkan di posisi pertama mengalahkan pasangan Popov bersaudara Christo/Toma Junior. Marcus/Kevin menang melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-16, 21-19 dalam waktu 42 menit yang dimainkan di lapangan satu.

Pasangan peringkat tiga dunia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, lolos ke babak kedua setelah berhasil mengalahkan pasangan Denmark. Hendra/Ahsan yang diunggulkan di posisi kedua mengalahkan pasangan Jeppe Bay/Lasse Molhede. Hendra/Ahsan menang melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-12, 21-19 dalam waktu 30 menit yang dimainkan di lapangan dua.

Pasangan peringkat 23 dunia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga berhasil lolos ke babak kedua. Leo/Daniel lolos ke babak kedua setelah menang rubber set atas pasangan peringkat 19 dunia dari Inggris. Leo/Daniel menang atas Ben Lane/Sean Vendy dengan skor 10-21, 21-13, 21-12 dalam waktu 55 menit yang dimainkan di lapangan dua.

Pasangan peringkat 16 dunia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, berhasil lolos ke babak kedua. Pramudya/Yeremia lolos ke babak kedua setelah berhasil mengalahkan pasangan peringkat 45 dunia Attri Manu/Reddy B. Sumeth dari India. Pramudya/Yeremia menang melalui pertarungan rubber set dengan skor 19-21, 21-11, 21-8 dalam waktu 43 menit di lapangan dua.

Pasangan peringkat tujuh dunia Fajar Alvian/Muhammad Rian Ardianto, lolos ke babak kedua setelah berhasil mengalahkan pasangan Malaysia. Fajar/Rian yang diunggulkan di posisi kelima mengalahkan pasangan Goh V Shem/Low Juan Shen. Fajar/Rian menang melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-14, 21-17 dalam waktu 34 menit yang dimainkan di lapangan satu.

Demikian pula dengan pasangan peringkat 95 dunia Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani berhasil lolos ke babak kedua. Sabar/Reza lolos ke babak kedua setelah menang atas rekan senegaranya peringkat 20 dunia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. Sabar/Reza menang melalui pertarungan rubber set dengan skor 19-21, 21-12, 21-16 dalam waktu 51 menit yang dimainkan di lapangan dua.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun