(IM Gilbert Elroy Tarigan VS GM Kalyan Arjun Dok: sunwaychessfestival.com)
IM Gilbert Elroy Tarigan sampai dengan babak kesembilan untuk sementara menjadi satu-satunya pecatur Indonesia yang masih membayangi pucuk pimpinan turnamen "VIII Sunway Sitges International Chess Festival" 2021.Â
Melewati babak kesembilan, dua pecatur GM Dmitrij Kollars (2622), dan GM Abhimanyu Puranik (2604) memimpin kejuaraan yang digelar di Barcelona, Spanyol tersebut dengan raihan 7.5 point.
IM Gilbert Elroy Tarigan setelah menyelesaikan babak kesembilan yang dimainkan hari Rabu (22/12/2021) mampu meraih point 6.5 dari lima kali menang, tiga kali remis dan hanya satu kali kalah.Â
Di babak kesembilan IM Gilbert Elroy Tarigan dengan elo rating 2149 berhasil membuat kejutan dengan mengalahkan pecatur India GM Venkataraman Karthik yang memiliki elo rating 2506.
Empat pecatur Indonesia lainnya WIM Dewi A.A Citra, WIM Shanti Nur Abidah, IM Irine Kharisma Sukandar, dan WIM Chelsie Monica Ignesias Sihite berhasil mencatat kemenangan atas lawan-lawannya di babak kesembilan.
WIM Dewi A.A Citra dengan elo rating 2238 berhasil mengalahkan pecatur Swiss Cristian Marc Arsenie yang memiliki elo rating 1837.Â
Berikutnya WIM Shanti Nur Abidah dengan elo rating 1986, berhasil mengalahkan pecatur Swedia FM Gustav Torngren yang memiliki elo rating 2228.
Kemudian IM Irine Kharisma Sukandar dengan elo rating 2407 berhasil mengalahkan pecatur India Chatterjee Aniruddh yang memiliki elo rating 2112.
Selanjutnya WIM Chelsie Monica Ignesias Sihite dengan elo rating 2252 berhasil mengalahkan pecatur Swedia Filip Bjorkman yang memiliki elo rating 1994.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H