Tim beregu campuran Indonesia tampil baik dalam mengikuti turnamen bulutangkis beregu campuran Asia Tong Yun Kai Cup 2019 yang diselenggarakan oleh Badminton Confederation Asia di kota Hongkong dari tanggal 19 s/d 24 Maret 2019.
Dalam turnamen ini, Indonesia mengikutsertakan 16 pemainnya yang terdiri dari delapan pemain putra yaitu Tontowi Ahmad, Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Sabar Karyaman Gutama, Ihsan Maulana Mustofa, Alfian Eko Prasetya, Frengky Wijaya Putra dan Shesar Hiren Rhustavito.
Sementara itu delapan pemain putri terdiri dari Fitriani, Della Destiara Haris, Ruselli Hartawan, Marsheilla Gischa Islami, Ni Ketut Mahadewi Istarani, Winny Oktavina Kandow, Tania Oktaviani Kusumah dan Rizki Amelia Pradipta.
Di babak penyisihan Indonesia tergabung di group C Bersama dengan Thailand dan Sri Lanka. Dalam pertandingan pertama yang diselenggarakan hari Selasa ( 19/3/2019) Indonesia menang telak 5-0 atas Sri Lanka.
Partai pertama, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow menang dua set langsung atas pasangan Sachin Dias/Thilini Pramodika Hendahewa dengan skor 24-22 Â 21-15. Partai kedua, Ihsan Maulana Mustofa menang dua set langsung atas Dinuka Karunaratna dengan skor 21-9 Â 21-14.
Partai ketiga, pasangan Sabar Karyaman Gutama/ Frengky Wijaya Putra menang dua set langsung atas pasangan Sachin Dias/Buwaneka Goonethilleka dengan skor 21-8 Â 21-17. Partai keempat, Fitriani menang dua set langsung atas Dilmi Dias dengan skor 21-15 Â 21-6. Partai terakhir, pasangan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta menang rubber set atas pasangan Thilini Pramodika Hendahewa/Kavidi Sirimandage dengan skor 15-21 Â 21-6 dan 21-11.
Berikutnya di pertandingan kedua yang diselenggarakan hari Kamis (21/3/2019) Indonesia kembali mencatat kemenangan, kali ini atas Thailand dengan skor 4-1. Partai pertama, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menang dua set langsung atas pasangan Tinn Isriyanet/Tanupat Viriyangkura dengan skor 21-18 Â 21-14. Partai kedua, Fitriani kalah rubber set dari Pornpawee Chochuwong dengan skor 21-16 Â 17-21 dan 13-21.
Partai ketiga, Shesar Hiren Rhustavito menang dua set langsung atas Suppanyu Avihingsanon dengan skor 21-11 Â 21-15. Partai keempat, pasangan Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta menang dua set langsung atas pasangan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan skor 21-13 Â 21-11.Â
Partai terakhir, pasangan Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow menang dua set langsung atas pasangan Nipitphon Phuangphuapet/Savitree Amitrapai dengan skor 21-15 Â 21-11.
Atas dua kemenangan tersebut mengantarkan Indonesia tampil sebagai juara group C dan lolos ke babak perempat final.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H