Mohon tunggu...
Rahmi Aziza
Rahmi Aziza Mohon Tunggu... -

a happy mom, tulisan saya yang lain bisa dilihat di www.rahmiaziza.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Sariawan, Kenali Penyebabnya, dan Obati!

4 April 2014   13:11 Diperbarui: 24 Juni 2015   00:06 305
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Belakangan ini saya sering terkena sariawan. Sudah sembuh sariawan di bibir bagian bawah, eh gantian yang atas kena sariawan juga. Duh ngga nyaman deh rasanya. Saat berbicara, makan, bahkan saat mulut tidak melakukan aktivitas apapun tetep aja rasanya ngga enak.

Kurang vitamin C? Ya itu memang salah satu penyebab sariawan yang saya tahu. Tapi rasa-rasanya, saya selama ini sudah banyak makan buah yang mengandung vitamin C deh. Kok bisa sariawan? Apa konsumsi vitamin C nya masih kurang?

Hmm bisa jadi sih, saya kan orang awam ya jadi asal makan aja buah atupun sayur-sayuran, ngga ngerti udah mencukupi kebutuhan tubuh apa belum.

Tapi belakangan saya tahu kalau ternyata sariawan bisa timbul dikarenakan penyebab yang lain. Misalnya faktor kebersihan rongga mulut, gigi berlubang, karang gigi atau cara menyikat gigi yang salah sehingga menimbulkan luka.

Sariawan bisa juga disebabkan karena panas dalam. Panas dalam sebenarnya tidak dikenal dalam istilah medis, hanya sebutan yang beredar di masyarakat luas saja. Gejalanya biasanya tenggorokan kering, bibir pecah-pecah, dan susah buang air besar.

Faktor psikologis seperti stress juga dapat memicu sariawan. Karena stres akan menurunkan daya tahan tubuh. Inilah yang membuat sariawan bisa timbul.

Apa yang harus dilakukan ketika sariawan? Yang pertama tentu saja mengenali penyebabnya. Kalo penyebabnya karena stress biar kata mengkonsumsi vitamin C sampe muntah-muntah ya juga ngga bakalan sembuh. Yang harus dilakukan tentu menghilangkan penyebab stress itu terlebih dahulu.

Bagai,ana dengan sariawan yang saya alami? Sepertinya penyebabnya adalah panas dalam. Makanya meskipun sudah menggunakan obat oles sulit sembuh. Sekalipun akhirnya bisa sembuh, tapi tidak bisa total. Sembuh di bibir bagian bawah, eh muncul lagi di bibir atas. Begitu terus silih berganti. Karena saya tidak mengobati sariawan dari akar atau sumbernya.

Ada yang menyarankan saya untuk mengkonsumsi obat-obatan kimiawi saja biar cepat sembuh. Tapi saya ragu. Saya termasuk orang yang tidak suka dikit-dikit minum obat. Kecuali kalau sudah merasa amat terpaksaaa sekali. Disamping emang suka eneg nelen obat, takut efek sampingnya juga.

Untungnya sekarang ada tablet Kuldon Sariawan yang merupakan tablet herbal satu-satunya di Indonesia. Berkhasiat membantu meredakan sariawan, panas dalam, tenggorokan kering, bau mulut, dan membantu melancarkan buang air besar.

Terbuat dari daun saga, bunga krisan dan alang-alang. Daun Saga mempunyai kandungan glycyrrhizin yang berfungsi sebagai antiradang sehingga ampuh untuk obat sariawan. Bunga Krisan dan alang-alang mempunyai khasiat menyegarkan (antiperetik) serta mengurangi rasa sakit. Ditambah dengan ekstrak Licorice dan herba thyme untuk hasil yang lebih efektif. Herba thyme juga diketahui berkhasiat sebagai antiseptic.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun