"Sua, cengKerama, dan kelaNa", adalah tiga kata yang mendefinisikan arti Skena, sebuah kata yang banyak kita dengar akhir-akhir ini. Jadi Skena sendiri adalah orang yang sering mencari suasana (Sua), bercengkrama, dan jalan-jalan (berkelana). Apakah fenomena Skena ini ada kaitannya dengan masalah kesepian anak muda?
Sebelum kita masuk ke pembahasan inti tadi, kita sadari bahwa kata Skena sudah sering kita dengar baik di media sosial maupun di dunia nyata. Pertama kali saya dengar kata itu sendiri dilontarkan teman saya kepada salah satu teman lainnya yang memakai celana cargo krem. Saya saat itu berpikir bahwa Skena adalah gaya outfit tertentu.
Walaupun begitu ternyata Skena memiliki pengertian lebih kompleks lagi karena berkaitan dengan hobi dan selera musik tertentu. Lalu apa yang membedakan kelompok ini dengan berbagai kelompok anak muda yang lainnya misalkan Wibu, kpoper, maupun anak senja?
Membatasi Pengertian Skena
Sebenarnya siapa sih yang cocok dikatakan si anak Skena? Apakah mereka yang memakai pakain serba hitam, bersepatu docmart, punya tato kecil di lengan, dan bercelana cargo? Apakah mereka adalah orang-orang paling mengerti musik sebenarnya?
Skena sendiri sebenarnya merujuk kepada komunitas pecinta musik yang khususnya independen untuk menjadi wadah interaksi bagi para pecinta musik ini dengan musisi maupun pecinta musik lainnya.Â
Di komunitas ini juga banyak diadakan pameran untuk memperkuat kecintaan mereka pada genre musik yang mereka sukai dan tak jarang juga ada merchandise unik dari band-band yang mereka sukai ini.
Jadi pada intinya Skena adalah sebuah komunitas musik dan tidak juga biasanya tidak terbatas pada genre tertentu. Jika ada komunitas pecinta musik rock maka bisa disebut itu Skena rock.Â
Skena sebenarnya adalah komunitas pecinta musik yang menyukai suasana yang bernuansa musik favorit mereka dan suasana itu bisa mereka dapatkan dengan berkomunikasi satu sama lain maupun berjalan-jalan.
Kesukaan mereka pada suasana yang membangun nuansa musik favorit mereka juga mereka tuangkan dalam gaya sehingga mereka merasa nyaman jika memakai pakaian yang bercirikan band favorit mereka.Â