Berada di tebing Setianegara LinggarjatiÂ
Kabupaten Kuningan benar-benar surganya bagi para pelancong. Banyak obyek wisata alam yang ditawarkan disekitaran kaki gunung Ciremai tersebut. Salah satunya DH Garden Caf & Resto yang terletak di lereng Gunung Ciremai Desa Setianegara Kecamatan Cilimus Kabupaten Kuningan.
Akses ke GH Garden
Untuk mencapai lokasi ini sangat mudah, karena masih satu kawasan dengan obyek wisata Linggarjati. Bisa mengambil dari arah Kota Sumber maupun dari arah Gedung Naskah Perundingan Linggarjati. Masuk melalui gerbang Desa Setianegara lurus ke arah barat kurang lebih 1,5 km. Â Jalanan cukup lebar dan nyaman, cukup untuk dua mobil berpapasan.
Setelah masuk jalan desa sejauh 1,5 km ada penunjuk belok ke sebelah kanan. Sensasi mendebarkan di mulai dari sini. Jalanan sempit, kiri kanan terdapat jurang bekas galian batu yang hanya cukup dilewati satu mobil. Setelah 300 meter perjalanan, kita akan disuguhi pemandangan tebing-tebing batu menakjubkan dengan pagar=pagar tangga, bangunan-bangunan villa dan taman  yang kelihatan dari bawah.
Kita benar-benar ada di bawah sementara DH Garden ada di tebing batu diatas kita. Memasuki Kawasan ini dikenakan tarif Rp 10.000,00 untuk anak-anak dan Rp 15.000,00 untuk dewasa.
"Sitinjau Lauik" nya Kuningan
Bagi pemula yang membawa kendaraan, harus hati hati karena jalanan berkelok berbentuk huruf S dengan tanjakan curam dan belokan ektrim. Menaiki tebing ini seolah olah kita sedang berada di kelokan  Sitinjau Lauik Sumatera Barat. Kendaraan harus benar benar fit dan sopir harus benar-benar mahir.
Ada dua tempat parkir bagi kendaraan baik roda dua maupun roda empat, yaitu di tanjakan pertama dan di tanjakan ke 2. Setelah itu kita harus berjalan menaiki tangga batu di area taman yang sangat indah. Tanjakan dibuat senyaman mungkin sehingga manula juga masih nyaman untuk menaiki tangga ini.
Fasilitas yang lengkap dengan taman yang indah
Terdapat berbagai fasilitas di area ini, mulai dari taman yang indah tertatapi rapi,spot foto yang instagramable bagi yang suka mengabadikan dirinya baik swafoto maupun foto bersama, kafe yang menyediakan aneka jajanan dan minuman, villa-villa tempat menginap , aula terbuka yang luas untuk acara keluarga atau kantor, kolam renang , musola, toilet, restauran dan menara pandang.
Taman dihiasi aneka bunga dan rerumputan,, meja kursi berpayung, ayunan anak dll bisa kita nikmati di area ini sambil melihat suasana puncak Gunung Ciremai yang serasa sangat dekat ataupun memandang panorama ke arah pesawahan dan perkampungan Desa Linggarjati yang hijau menakjubkan. Di area ini kita juga bisa memesan makanan dan minuman yang kita suka.