Mohon tunggu...
rahmad rismawan
rahmad rismawan Mohon Tunggu... -

rahmad rismawan (08508131008) teknik mesin UNY

Selanjutnya

Tutup

Money

Si Kumis Enam Bermulut Lebar tetapi Pandai Berenang

13 Maret 2011   03:48 Diperbarui: 26 Juni 2015   07:50 175
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Dia ini mempunyai mulut yang lebar dan berkumis enam. Mulut yang lebar bukan berarti suka bicara tetapi malahan tidak bisa bicara. Si kumis ini sering beraktifitas di malam hari. Dari kelebihannya yang pandai berenang dia suka beraktifitas di air. Ikan lele adalah sebutannya dia dikalangan masyrakat saat ini.

Ikan lele merupakan jenis ikan konsumsi air tawar dengan tubuh memanjang dan kulit licin. Dalam bahasa Inggris disebut pula catfish, siluroid, mudfish dan walking catfish. Ikan lele tidak pernah ditemukan di air payau atau air asin. Habitatnya di sungai dengan arus air yang perlahan, rawa, telaga, waduk, sawah yang tergenang air. Ikan lele bersifat noctural, yaitu aktif bergerak mencari makanan pada malam hari. Pada siang hari, ikan lele berdiam diri dan berlindung di tempat-tempat gelap. Di alam ikan lele memijah pada musim penghujan.

Budidaya ikan lele sudah banyak dilakukan oleh masyarakat, terutama dengan semakin banyaknya pedagang pecel lele. Teknologi budidaya dilakukan secara sederhana sampai usaha secara insentif. Tempat pemeliharaan meliputi kolam, sawah, mina ternak, di limbah pembuangan maupun di karamba-karamba.

Budidaya ikan lele bias di lakukan mulai dari pembenihan, pendederan dan pembesaran dalam satu unit. Hal ini berarti ada petani yang hanya bertindak sebagai pembenih,ada yang hanya sebagai pendeder dan selebihnya bergerak dibidang usaha pembesaran. Dari setiap sub tersebut masih terbuka lebar apabila dari tersebut di jadikan peluang usaha.

Faktor yang diperlukan dalam usaha budidaya ikan lele ini adalah pengetahuan dan kemampuan teknis untuk melakukan usaha. Namun sebagian masyarakat yang demekian tinggi untuk berusaha, baik dari kalangan yang belum mengenal perikanan hingga kalangan perikanan sendiri sering kali tidak dibarengi pengetahuan yang cukup sehingga harapan untuk memperoleh keuntungan usaha budidaya lele tidak tercapai bahkan malah semakin merugi.

Karena itu setiap usaha masing-masing harus mempunyai dasar yang kuat dari segi pengetahuan maupun strategi untuk mempertahankan usaha tersebut.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun