Film ini disutradarai oleh Imam Darto dan diproduksi oleh Starvision bersama Pabrik Cerita. Film ini merupakan komedi drama yang menyegarkan dari debut sutradara Imam Darto.
Film ini menceritakan tentang tiga bersaudara, Saipul (Gading Marten), Jamal (Tarra Budiman) dan Marwan (Fatih Unru) yang terpaksa harus akur kembali untuk melunasi hutang tagihan rumah sakit almarhum ayah mereka (Budi Ros). Dengan modal nekad, mereka memutuskan untuk mencuri TV di sebuah rumah kosong. Sampai tiba-tiba pemilik rumah yang ternyata seorang gembong mafia pulang. Kepanikan semakin memuncak, ketika mereka bukan hanya menjadi pelaku pencurian, tapi menjadi saksi mata peristiwa mencengangkan.
Film ini berhasil membawa genre komedi dengan plot twist yang tak terduga. Membuat film ini sebagai film penutup tahun 2024 yang segar dan menjadi hiburan untuk meringankan beban sejenak. Tak hanya menyajikan komedi drama, film ini juga menghadirkan adegan action yang menambah keseruan film dan membangkitkan adrenalin saat menonton.
Film ini berhasil membawa komedi karena improvisasi para pemainmenjadikan film Modal Nekad terasa dekat dengan para penonton. Terlebih ketika para penonton melihat tiga saudara Saipul, Jamal, dan Marwan, yang akan mengingatkan pada diri kita masing-masing sebagai anak sulung, anak tengah, dan anak terakhir.Â
Lewat film ini, para penonton akan melihat bagaimana sebuah keluarga yang semula berpisah kembali akur demi ketenangan almarhum ayah mereka. Film ini menjadi salah satu film yang paling cocok ditonton menyambut akhir tahun 2024, karena nilai-nilai kekeluargaannya yang dibalut dengan komedi segar, akan menjadi hiburan yang menghangatkan di bioskop.
Komedinya pecah banget, dramanya juga relate, apa lagi untuk seorang kakak yang diandalkan oleh bapaknya untuk menjaga adik-adiknya. Tapi ada juga kesedihan saat sudah hidup dewasa mereka hidup sendiri-sendiri. Ceritanya bakal relate juga sama kehidupan orang-orang dewasa dengan permasalahannya.
Meskipun ini menjadi debut penyutradaraan Imam Darto, tetapi dia berhasil menunjukkan kecintaannya pada dunia film. Dia berhasil membangun ceritanya dan membawa kesegaran pada genre komedi drama yang bisa dinikmati oleh keluarga penonton Film Indonesia. Semoga lewat film ini, Modal Nekad bisa menjadi hiburan yang meringankan kita semua menuju akhir tahun 2024, ibarat kata kita ngakak brutal dan mengawali liburan akhir tahun di Bioskop.
Selain Gading Marten,Tarra Budiman dan Fatih Unru, film ini juga dibintangi oleh Bucek,Sahila Hisyam, Gisella Anastasia dan debut Gempita Nora Marten.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI