Mahasiswi KKN Unida Gontor, pada hari kamis tanggal 21 maret 2024, telah melaksanakan kegiatan perlombaan di TPA Nurul Huda Dusun Soco. Kegiatan ini diadakan sebagai rangkaian kegiatan kkn tematik 35 mahasiswi unida gontor. Rangkaian kegiatan perlombaan yang dilaksanakan yaitu lomba hafalan do'a sehari-hari dan mewarnai, adapun pemenangnya sebagai berikut :
Pemenang lomba hafalan doa sehari-hari diraih oleh:
- Juara 1: Arin
Pemenang lomba mewarnai diraih oleh:
- Juara 1: Aisyah
Teraktif lomba hafalan do'a sehari-hari:
- Diraih oleh Eza
Teraktif lomba mewarnai
- Diraih oleh Nayla
    Adapun kegiatan perlombaan ini diikuti oleh seluruh santri yang mengaji di TPA Nurul Huda yang berjumlah lebih kurang 15 anak yang dilaksanakan di mushola Al-mustaqim desa Soco dusun Soco, pada pukul 15.00- 16.30 WIB. Seluruh kegiatan perlombaan berjalan dengan lancar dan diikuti dengan antusias oleh peserta. Adanya kegiatan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan otak dalam menghafal doa sehari-hari, mengembangkan keterampilan dan mengasah kreatifitas anak anak dalam hal mewarnai.
    Kegiatan ini sangat disambut meriah oleh anak-anak TPA Nurul Huda dengan bukti antusiasme yang diberikan sangat banyak mereka berlomba-lomba untuk menghafal doa sehari-hari, serta berusaha menciptakan gambar yang cantik dan indah. Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat mengasah kemampuan otak dalam menghafal dan juga mengembangkan keterampilan dan juga kreatifitas dalam diri mereka masing masing
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H