Ajax Amsterdam adalah salah satu klub terbesar di Belanda yang sering menghasilkan pemain-pemain berkualitas yang kemudian direkrut oleh klub besar lainnya di seluruh Eropa. Beberapa contohnya yaitu Matthijs De Ligt, Hakim Ziyech dan Frankie De Jong. Salah satu klub besar yang sering membeli pemain dari Ajax yaitu Manchester United. Dalam daftar pemain aktif Setan Merah musim depan terdapat beberapa nama yang pernah membela Ajax Amsterdam sebelumnya. Lantas, siapa saja nama-nama tersebut?
Christian Eriksen
Christian Eriksen pernah membela tim Muda Ajax setelah ditransfer dari klub asal Denmark, Odense BK. Setelah sempat membela tim muda Ajax, pada tahun 2010 Christian Eriksen berhsail masuk tim utama Ajax. Eriksen memperkuat Ajax hingga tahun 2013 sebelum hijrah ke Inggris untuk memperkuat Tottenham Hotspurs.Â
Christian Eriksen memperkuat Tottenham Hotspurs hingga Januari 2020 sebelum pindah ke Italia bersama Inter Milan. Setelah memperkuat Inter Milan, Christian Eriksen sempat vakum karena pemulihan pasca penyakit jantung yang dideritanya pada ajang Euro 2020 di tahun 2021. Setelah sempat tidak mempunyai klub, di awal tahun 2022 Brendford bersedia untuk menggunakan jasanya.
Ketika Erik Ten Hag bergabung bersama Manchester United, Christian Eriksen masuk sebagai nama yang diincar untuk memperkuat skuad Setan Merah. Hingga pada musim panas tahun 2022, Eriksen bergabung dengan Manchester United secara gratis. Musim lalu permainan Eriksen cukup baik sehingga berhasil menyumbangkan gelar Piala Liga Inggris.
Donny Van De Beek memperkuat Manchester United setelah dibeli dari Ajax Amsterdam dengan harga sebesar 39 juta euro pada tahun 2020. Van De Beek dibeli di masa kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer. Sempat mencetak gol di laga debutnya melawan Crystal Palace, hingga saat ini dia belum memperlihatkan performa yang baik seperti di Ajax.Â
Donny Van De Beek sangat jarang diberikan kesempatan bermain sejak dilatih oleh Ole Gunnar Solskjaer. Pada bulan Januari tahun 2022, ia sempat dipinjamkan ke Everton selama 6 bulan. Meskipun sudah mengalami masa peminjaman, nyatanya performa nya juga masih belum ada perbaikan.
Ketika Erik Ten Hag menjadi pelatih baru Manchester United, sempat ada harapan untuk Dirinya meningkatkan performa mengingat mereka pernah bekerja sama sebelumnya di Ajax. Namun, ia terkena cedera lutut yang mengharuskannya absen hingga akhir musim. Saat ini namanya masuk ke daftar pemain yang akan dijual Manchester United.
Pemain berkebangsaan Argentina ini bergabung dengan Ajax pada tahun 2019 dari klub Argentina, Defensa. Selama memperkuat Ajax, Martinez tampil begitu baik hingga mendapat kepercayaan dari Erik Ten Hag.