Gresik - Persibo Bojonegoro kembali mengalahkan lawannya dalam pertandingan Liga 3 Jawa Timur. Dalam pertandingan babak 32 besar yang digelar di Stadion Joko Samudro Kabupaten Gresik, Persibo Bojonegoro berhasil menang tipis atas musuhnya Mitra Surabaya 1:0 siang tadi, Kamis (2/12/21).
Sejak kick off, pemain Persibo Bojonegoro terus melakukan serangan. Hingga menit ke 31, Muhammad Ifan efendi berhasil memanfaatkan screamit di depan gawang Mitra Surabaya yang akhirnya memaksa Galih Sudaryono penjaga gawang Mitra Surabaya memungut bola di gawangnya. Score 1:0 bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, jual beli serangan kembali terjadi. Mitra Surabaya yang ketinggalan 1:0 tidak mau menahan malu pulang dengan kekalahan. Serangan demi serangan dilancarkan, namun barisan pertahanan Persibo Bojonegoro mampu menahan serangan arek arek Suroboyo.
Hingga pertandingan berakhir, Persibo Bojonegoro berhasil mengamankan score 1:0. Dengan hasil tersebut, Persibo Bojonegoro berhak melaju ke babak berikutnya yaitu 16 besar.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI