Mohon tunggu...
Rafly Saputra
Rafly Saputra Mohon Tunggu... -

Menyapu setiap hari/ASBI/X-SCI-LF

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Pentingnya Bahasa Indonesia dalam Perbedaan

7 Desember 2016   13:43 Diperbarui: 7 Desember 2016   14:09 24
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bahasa adalah suatu unsur yang dimiliki setiap komponen di belahan dunia. Bahasa adalah kemampuan yang dimiliki manusia untuk berkomunikasi dengan manusia lainnya menggunakan tanda, misalnya kata dan gerakan. Kajian ilmiah bahasa disebut ilmu linguistik. Jumlah bahasa di dunia beragam antara 6.000-7.000 bahasa.

Negara Indonesia ialah negara yang juga memiliki bahasanya sendiri. Yaitu bahasa Indonesia. Bahasa Indonesia adalah bahasa melayu yang dijadikan sebagai bahasa resmi Republik Indonesia dan bahasa persatuan bangsa Indonesia. Dari sudut linguistik, bahasa Indonesia adalah salah satu dari banyak ragam bahasa melayu. Dasar yang dipakai ialah bahasa melayu Riau (wilayah Kepulauan Riau).

Kelebihan dari mempelajari bahasa Indonesia adalah dapat mencapai pengertian bersama agar tidak terjadi perselisihan antar individu dan juga sebagai ilmu pengetahuan individu tersebut setelah mengusai bahasa budayanya sendiri.

Bahasa Indonesia sangat penting dalam bersosialisasi dan berinteraksi agar dapat mencapai pemahaman bersama antar individu. Negara Indonesia merupakan negara maritim yang setiap pulaunya terdapat suku, bahasa, agama, ras, dan budaya yang berbeda-beda. Untuk menyatukan pemahaman dan pengertian antara pulau satu dengan pulau lainnya diperlukan satu bahasa yang tetap. Bahasa yang dapat digunakan setiap individu di negara Indonesia. Bahasa Indonesia dapat digunakan sebagai sarana komunikasi antar individua tau penduduk yang berasal dari pulau berbeda-beda. Perbedaan bahasa ini tidak menjadi masalah yang cukup besar, Karena setiap orang tua selalu mengajarkan kepada anak-anak mereka sedari kecil. Sehingga dari generasi ke generasi terus menggunakan bahasa Indonesia. Bahasa permersatu perbedaan yaitu bahasa Indonesia.

Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun