Gelaran Asian Games 2018 sudah di depan mata dan dua kota penyelenggara even olahraga terbesar di Asia ini mulai berbenah. Di Palembang sendiri, atmosfernya sudah mulai terasa. Hal yang paling signifikan adalah infrastruktur yang berkembang pesat mengikuti kemajuan perkotaan. Tak terkecuali dengan venue-venue penunjang sebagai sarana bertanding atlet pada Agustus nanti. Kawasan Jakabaring Sport City seolah tidak berhenti membangun demi kesuksesan even ini.
Nah, kemarin (13/5) saya berkesempatan melihat langsung salah satu venue yang sudah selesai dibangun bersama teman-teman dari Kompasianer Palembang (KOMPAL). Sinar Mas Bowling Center adalah arena bermain bowling yang berdiri megah di tanah seluas 2.500 hektar yang masih masuk dalam kawasan Jakabaring Sport City. Masuk ke dalam arena ini, saya tidak henti-hentinya melempar kagum. Mulai dari muka gedung yang dihiasi dengan dua pin bowling raksasa yang menyambut. Masuk ke dalam gedung, terlihat antrian orang yang cukup banyak untuk menjajal arena yang baru dibuka Maret 2018 lalu.
Terdapat 40 lintasan bola gelinding yang siap dipakai dan pastinya memiliki standar internasional. Bahkan, Sinar Mas Bowling Center ini adalah satu dari tiga arena bowling terbaik di dunia. Mesin bowling jenis American Machine and Foundry yang ada di sini hanya dipakai di tiga tempat di dunia yaitu Azerbaijan, Dubai, dan yang paling baru adalah Palembang. Hebat bukan?Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H