Mohon tunggu...
Rafael ega
Rafael ega Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswa

Mahasiswa Ilmu Komunikasi S1 Universitas Pamulang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Anugrah Sapto Hadi: Begini Tips Agar Bisa Berkomunikasi Menggunakan Bahasa Inggris

25 Mei 2024   03:01 Diperbarui: 25 Mei 2024   03:13 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Proses pembelajaran Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Pamulang (Dokpri)

Anugrah Sapto Hadi memberikan tips agar bisa berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris kepada mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Pamulang pada Kamis (21/03/2024) di kampus II Unpam Viktor Jl. Puspitek Raya No 10, Serpong, Tangerang Selatan.

Dalam pemaparannya, Anugrah Sapto Hadi memberikan tips agar mahasiswa bisa lancar berkomunikasi menggunakan bahasa inggris dengan masyarakat luas.

"Menurut saya bahasa inggris itu sangat penting di masa sekarang dan di masa yang akan datang. Jika para mahasiswa tidak menguasai bahasa inggris mereka hanya akan membatasi ruang lingkup mereka, setidaknya mahasiswa harus bisa berkomunikasi dengan bahasa inggris, karena bahasa inggris itu merupakan bahasa internasional," ujar Anugrah Sapto Hadi sebagai dosen pengampu mata kuliah Basic Academic English.

Anugrah Sapto Hadi juga menceritakan hambatan nya sewaktu ia berkuliah dan bagaimana ia melaluinya, "Saya juga punya hambatan ketika saya berada di masa perkuliahan, seperti mata kuliah yang jelek atau tidak saya inginkan. Tapi itu semua menjadi pemacu saya untuk belajar lebih keras lagi dan saya percaya bahwa saya akan berhasil," ungkapnya.

Anugrah Sapto Hadi juga menceritakan dan memberi tips untuk melalui hambatan nya sewaktu ia berkuliah, "Orang mungkin bisa lebih pintar dari saya, maka dari itu saya akan belajar lebih keras lagi. Background saya sendiri adalah teknik. Jika orang lain lebih pintar di mata kuliah lain dan belajar selama 1 jam atau 2 jam saya akan belajar lebih dari itu untuk mencapai hal yang sama. Saya percaya bahwa saya akan berhasil," ungkapnya.

Anugrah Sapto Hadi menyampaikan sebagai dosen pengampu mata kuliah Basic Academic English, mata kuliah apa yang pas dan sesuai dengan nya."Mata kuliah yang sesuai dengan saya adalah Bahasa Inggris, karena saya sendiri sudah menekuni mata kuliah bahasa inggris cukup lama dan banyak menggunakan bahasa inggris dalam pekerjaan saya dahulu. Selain bahasa inggris, saya juga menekuni di bidang marketing, karena saya juga pernah bekerja di bidang marketing," ujar Anugrah Sapto Hadi.

Anugrah Sapto Hadi juga menyampaikan inti dan tujuan utama dari mata kuliah yang ia ajarkan."Inti dan tujuan utama saya dengan mata kuliah yang saya sampaikan adalah memberi pemahaman pada mahasiswa untuk mengetahui mengenai struktur yang benar mengenai vocabulary, dan yang paling penting agar mahasiswa bisa lancar berinteraksi dengan orang lain dengan bahasa inggris," ujar Anugrah Sapto Hadi.

Anugrah Sapto Hadi juga tak lupa memberikan tips tahan banting untuk para mahasiswa di masa perkuliahan hingga lulus nanti."Menurut pengalaman saya sendiri tips yang pertama adalah ketekunan pembelajaran, dan yang kedua adalah keinginan untuk berkompetisi, maksud dari keinginan untuk berkompetisi adalah para mahasiswa harus percaya dengan dirinya sendiri, tidak mengandalkan orang lain untuk mencapai apa yang mereka ingin. Saya sendiri mengaplikasikan itu dengan cara belajar, belajarnya itu setelah pulang kuliah setidaknya saya mengulangi lagi 10-15 menit setiap pembelajaran, karena kalau kita tidak mengulang kita pasti akan lupa dengan pelajaran yang kita dapatkan serta didampingi dengan kepercayaan yang tinggi, karena tanpa kepercayaan diri apapun tidak akan bisa kita lakukan," ungkap Anugrah Sapto Hadi.

Diakhir wawancara Anugrah Sapto Hadi menyampaikan harapan nya setelah mengampu mata kuliah yang diajarkan."Harapan saya yaitu agar para mahasiswa lebih mampu memperdalam mata kuliah bahasa inggris dengan waktu yang terbatas, saya hanya memberikan dasar dasar nya, dan untuk menambah kemampuannya dalam berbahasa inggris para mahasiswa harus berusaha lebih kuat lagi," ujar Anugrah Sapto Hadi.

Dari hasil wawancara diatas ini merupakan penutupan sekaligus pesan yang disampaikan oleh Anugrah Sapto Hadi. Terima kasih sebanyak banyaknya yang sudah meluangkan waktu untuk membaca tentang tips dan pengalaman dari Anugrah Sapto Hadi. Semoga kita semua bisa dapat termotivasi dari pengalaman hebat beliau.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun