Sudah beberapa kali terjadi, dan beberapa kali juga sudah saya laporkan ke customer service via email dan twitter. Jadi, karena saya rasa percuma dan tak berguna serta buang-buang waktu, akhirnya saya putuskan juga untuk tulis di sini.
Sebelum saya mulai kronologi kejadiannya, saya akan paparkan dulu beberapa informasi.
Saya pengguna Simpati Loop dengan nomor 082225902XXX
Simpati loop adalah salah satu produk dari penyedia layanan telekomunikasi terbesar di Indonesia Telkomsel. Selain menyediakan layanan telepon dan SMS, Simpati Loop juga menyediakan layanan data dalam berbagai paket. Untuk informasi awal, PAKET DATA YANG SAYA GUNAKAN ADALAH 'Nu On Loop Holic' dengan rincian paket yang didapatkan 'Total kuota 6 GB,
Kuota 5,4 GB di 2G/3G (00:00 - 09:00) + 150 MB di 2G/3G Â dan 450 MB hanya di 3G (00:00 - 24:00)'.
Kuota siang yang saya maksud di sini adalah 150 MB di 2G/3G Â dan 450 MB hanya di 3G (00:00 - 24:00)'
Kuota malam/midnight yang saya maksud adalah Kuota 5,4 GB di 2G/3G (00:00 - 09:00)
Oke mari kita mulai kronologi nya :
[size="5"]8/3/2014[/size]
Sekitar pukul 06:00-08:00 WIB saya streaming radio via aplikasi Tunein Radio di Smartphone saya. Seharusnya pada jam ini yang terpakai adalah kuota malam. Karena di website simpati jelas tertulis bahwa "Prioritas Internet yang akan diserap lebih dahulu adalah kuota yang berlaku jam 00:00-09:00 dan 00.00-12.00 untuk wilayah Sumatera".
[SPOILER=Jelas tertulis][IMG]http://i57.tinypic.com/18hw5e.png[/IMG][/SPOILER]