Dalam mengajar seorangguru tidak terlepas dengan berbagai cara untuk membuat peserta didiknya menjadi manusia yang pintardan berguna bagi siapapun yang membutuhkan bantuannya. Pada umumnya guru-guru selalu menyususun cara-cara secara teratur dalam mengajar. Cara yang digunakan guru selalu didukung oleh media seperti buku. Guru juga selalu menyesuaikan cara-cara atau metode sesuai dengan karakter peserta didiknya. Metode dan media ini saling berhubungan ada metode pasti ada media sebaliknya ada media pasti ada metode. Sebagai contoh guru menggunakan metode inquiry learning ( belajar menemukan ) dalam hal ini guru tidak lagi sebagaisatu-satunya sumber belajartetapi disini siswa-siswi di berikan kesempatan untuk menemukan dengan kata laindalam hal ini siswa-siswi yang aktif.
Dalam menemukan suatu hal pasti siswa-siswi menggunakan refrensiseperti media cetak( buku dan Koran ). metode-metode juga harus sesuai dengan kurikulum yang akan digunakan.metode dan media ini digunakan sesuaidenganmata pelajaran yang di ajarkan misalnya mata pelajaran sosiologi di SMA. Mata pelajaran sosiologi ini merupakan mata pelajaran yang berhubungan dengan masyarakat.Jadi dalam hal ini guru harus memberikan siswanya kesempatan untuk mengamati penomena yang terjadi di dalam kehidupan masyarakat melalui wawancara. Yang diwawancarai siswa adalah masyarakat dan ini termasuk sebagai media informasi sedangkan mengamati merupakan metode yang diterapkan oleh guru.
Selain metode di luar kelasguru juga menggunakan metode-metode didalam kelas sebagai contoh guru sedang menjelaskan kemudian ada siswanya yang bertanya guru harus memberikan kesempatan peserta didiknyauntuk bertanya dan ketika pertanyaan sudah di ajukan sebelum menjawab guru harus memuji pertanyaan tersebutseperti “ Pertanyaan Yang Bagus “. kemudian ketika guru bertanya kepada siswadan siswinya kemudian diantara siswa menjawab dengan salah,guru tetap memuji atau menyenangkan hatinya penjawab pertanyaan tersebut. Ini bertujuan agar peserta didik lainnya tidak takut menjawab pertanyaan dari guru dan peserta didiknya yang lain tidak takut bertanya.
Dengan menggunakan metode memuji atau menyenangkan hati maka ini akan membangkitkansemangat penanya dan penjawab. Peserta didik adalah manusia yang mempunyai sifat bosan. Oleh karena itu guru dalam hal mengajar maka guru harus mengunakan metode-metode yang berbeda-beda apalagi berhubungan dengan gambar. guru tidak lagi membuat gambar dipapanmelainkan guru harus menggunakan media seperti LCD danmenayangkan gambar secara langsung. Maka dengan cara ini siswa-siswi tidak akan bosandan jenuh. Peserta didik adalah manusia yang mempunyai sifat yang bebeda. maka dalam hal ini guru harus cermat–cermat dalam menggunakan metode.
Banyak sekali kita lihat metode–metode yang digunakan guru dalam mengajar baik metode didalam kelas maupun metode di luar kelas. Bahkan pemerintah juga membantu para guru untuk menyusun cara-cara dalam mengajar dan menyediakan berbagai media untuk memudahkan siswa-siswi dalam belajar.Mamanfaatkan berbagai media tentu ini akan lebih baikdari pada membuang waktu untuk bersenang senang. TV merupakan media informasi yang dapat membantu kita dalam belajar. menjadi seorang guru tidak hanya bertugas untuk mengajar saja tetapi guru juga harus melihat perkembangan teknologi dan guru harus memanfaatkannya sebagai media untuk belajar siswa. Selain TV, koran juga merupakan sumber informasi yang dapat membantu siswa-siswi mengetahui gejala-gejala didalam masyarakat.
Dengan adanya berbagai masalah yang diketahui oleh siswa-siswi maka diharapkan bisa memecahkan masalah yang ada di dalam masyarakat tersebut. Nah banyak sekali manfaat media yang bisa digunakan untuk belajar. Para guru juga harus mengarahkan siswa-siswinya dalam memanfaatkan berbagai media. karena jika siswa-siswi menggunakan media dengan salah maka ini akan membuat mereka terjerumus kejalan yang salah.
Internet merupakan media yang dapat membantu siswa-siswi dalam belajar. Para guru juga harus bisa menggunakan internet dengan baik dan bisa dihubungkan dengan metode-metode dalam belajar seperti menyuruh siswa-siswiuntuk mencari informasi tentang perkembangan-perkembangan yang ada dalam kehidupan masyarakatyang belum pernah ia ketahui sebelumnya. Komputer ataupun leptop juga merupakan media yang dapat memudahkan atau membantu para guru dalam mengajar contohnya guru tidak hanya menjelaskan menggunakan spidol saja tetapi leptop dengan didukung oleh LCD akan memudahkan guru dalam menjelaskan materi pembelajaran seperti dapat menanyangkan penomena-penomena alam dengan menanyangkan video penomena tersebut. Karena dengan menampilkan tanyangan seperti ini akan membuat peserta didik lebih tanggap dan kritis dalam menghadapi penomena-penomena alam.
Guru sangat berperan penting dalam mengarahkan siswa-siswinya dalam belajar dan metode-metode yang digunakan guru juga harus bisa membuat siswa-siswinya pintar dan menjadi manusia yang berguna. Tidak hanya mempunyai banyak metode-metode tetapi tidak bisa membuat anak didiknya pintar dan berguna. Metode bertujuan untuk membuat peserta didik bisa berubah ke yang lebih baik yang sebelumnya belum baik. Media pembelajaran juga harus berbeda contohnya ketika matilistrik maka guru dalam hal ini tidak mungkin menggunakan LCD untuk menjelaskan oleh karena itu guru harus menggunakan media lainnya seperti buku pegangan. Guru dalam hal mengajar harus di sesuaikan dengan keadaan .
Jadilah guru yang dapat menggunakan metode-metode dan media-media yang dapat membantu siswa yang tidak tau menjadi tau, yang nakal menjadi tidak nakal, yang pendiam menjadi aktif dan yang pemalas menjadi rajin. Jadilah guru yang dapat menggunakan segala cara untuk mengubah anak yang bodoh menjadi pintar dan anak yang tidak berguna menjadi anak yang berguna.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI