Halo Sobat militansi, salam literasi. Gambar di atas adalah salah satu dokumentasi kegiatan kita 10/11/2019 bertepatan hari pahlawan. Ini adalah kontribusi kecil kita sebagai generasi bangsa. Bersinergi bersama dalam menanamkan budaya literasi sebagai bentuk upaya bersama untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan di tanah air, agar sumber daya manusia kita bisa seiring dengan kemajuan dan kecepatan arus tekhnologi digital. Adapun tema di kegiatan ini yaitu kiat-kiat menulis. Pada tulisan ini penulis ingin memaparkan:
Apa itu digital?
Apa itu literasi ?
Apa tujuan komunitas digital literasi ?
Baik, sedikit penulis uraikan tentang beberapa pertanyaan di atas.
Era digital (media baru) adalah istilah yang di gunakan dalam kemunculan jaringan internet khususnya teknologi informasi komputer, smart phone dan berikut aplikasi handphone yang semakin mempermudah kebutuhan komunikasi manusia seperti facebook, instagram, whatsapp. Kebutuhan hiburan misalnya youtube, pubg mobile. Aplikasi yang melayani jual beli semisal tokopedia, shopie, buka lapak dan sebagainya. Media baru sering digunakan sebagai bentuk penggambaran teknologi digital.
Generasi yang lahir di era digital disebut sebagai generasi milenial, kelahirannya terhitung dari tahun 1990an sampai dengan 2000an (saat ini). Generasi milenial dikatakan generasi yang beruntung sebab tekhnologi digital telah menyediakan beragam sarana kemudahan tanpa harus melalui upaya penggemblengan dalam mengoperasikan fitur dan sistem aplikasi. Berbeda dimasa awal-awal munculnya komputer hanya dapat dioperasikan oleh sebagian orang. Kemajuan globalisasi memasuki revolusi industri ke 4, semuanya telah berubah secara dramatis. Tren otomatisasi, pertukaran data terkini, komputasi awan, Internet of things (IoT), kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) dan semua hal virtual yang mampu memudahkan kegiatan operasional kita, Hampir semua hal.
Industri tekhnologi digital representasi dari kemajuan globalisasi yang merambah ke berbagai wilayah termasuk penggunaan barang-barang elektronik rumah tangga. Salah satunya adalah handphone kini tidak hanya sebagai media komunikasi, kemunculan internet 4G berhasil membuat handphone berevolusi dengan wajah baru merombak budaya keseharian kita serta perekonomian dan tatanan bermasyarakat. Perluasan dampak tersebut tidaklah semata-mata bersifat subjektif belaka, realitas jejaring media sosial terbukti memepengaruhi opini publik.
Salah satu karakteristik kelemahan digital adalah era keterbukaan informasi turut berpeluang atas penyebaran fakta yang bersifat manipulatif atau tidak utuh secara keseluruhan. Arus informasi yang sangat deras, membuat kita sulit membedakan antara konten yang bersifat hoax dan fakta, terlebih kurangnya edukasi dari lingkungan dan kurangnya konsistensi media sebagai industri yang berkewajiban untuk melakukan penyaringan informasi (filterisasi), menyebabkan dampak sosial. Media dapat membentuk persepsi, hanya dengan memanfaatkan jejaring internet. Perlu tindakan untuk membangkitkan kesadaran dan keterampilan sebagi unsur sumber daya manusia, agar tidak menjadi manusia yang diperalat oleh tekhnologi digital.
Unsur yang paling penting dari kecanggihan tekhnologi digital adalah memanfaatakan keberadaannya semaksimal mungkin untuk membangun kualitas diri pelajar (kecerdasan) sebagai generasi penerus bangsa, mengembalikan tujuan internet sebagai fasilitas penunjang kebutuhan belajar, untuk mencapai prestasi pendidikan hingga jenjang tertinggi.
Sepanjang waktu kita dihujani beragam informasi bahkan menjelang tidur sekalipun kita masih melihat-lihat isi notifikasi yang muncul. Kecenderungan ini tidak jarang membuat pribadi seseorang merasa malas untuk belajar serta hilangnya minat membaca buku generasi muda dan kalangan pelajar. Berbagai survei dan penelitian membuktikan bahwa peggunaan smartphone menurunkan atensi manusia terhadap sekitarnya dan juga lingkungannya . Berdasarkan data Most Littered Nation In the World, negara kita tercinta ini dinyatakan menduduki peringkat ke 60 dari 61 negara soal minat membaca.