Mohon tunggu...
Radar Indonesia
Radar Indonesia Mohon Tunggu... karyawan swasta -

The Fastest Online News

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Ibu Jari Terputus Akibat Kecelakaan Motor di Bangka IX

28 September 2013   09:22 Diperbarui: 24 Juni 2015   07:17 458
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Written By Redaksi Radar Indonesia on Saturday, September 28, 2013 | 9:10 AM

Dr. Arif Munandar saat memberikan pertongan kepaa korban dibantu perawat Dwi.(Radar Indonesia) RADAR-INDO.COM, JAKARTA - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jl. Bangka IX persis di depan sebuah bengkel di dekat Indomaret Sabtu (28/9) pukul 07 pagi tadi. Kecelakaan yang menimpa Rizki (13) pelajar kelasI II SMP 247 itu karena menghndar pejalan kaki yang melintas. Rizki menurut keterangan ayahnya, ingin mencari sarapan pagi yang tidak jauh dari tempat tinggalnya itu dengan mengendarai motor Yupiter. Namun di jalan Bangka IX tersebut melintas pejalan kaki dan Rizki langsung banting setir untuk menghindar. Namun naas, motor yang dikendarainya terjun ke saluran air yang terdapat di tepi jalan.

Rizki saat dilarikan ke RSPP Jakarta Selatan Riz ki terjerembab ke dalam saluran got bersama motor. Masyarakat yang mlihat kejadian langsung menolong korban dan membawanya ke klinik Esti di  jalan Bangka Raya. Akibat kecelakaan tersebut, ibu jari kaki kiri Rizki putus dan menurut dokter Arif Munandar yang menangani, harus dirujuk ke Rumah Sakit besar. "Karena patah tulang, pasien harus dibedah dan dibawa ke Rumah Sakit besar yang memiliki peralatan bedah lengkap. Kalau segera di bwa ke Rumah Sakit besar, Insya Allah masih bisa disambung." Ujar Arif kepada Radar Indonesia. Pantauan Radar Indonesia di lokasi kejadian, kemungkinan penyebab putusnya ibu jari kaki korban adalah karena hantaman benda tumpul yang menekan sementara laju motor lumayan tinggi sehingga menimbulkan tekanan keras di jari dan membuat jari kaki Rizki terputus. Rizki mendapat perawatan sementara dari dokter jaga Esti dengan membersihkan bagian jari yang terputus itu dan menyemprotkan cairan antiinfeksi. Setelah mendapatkan pertolongan pertama dari klinik Esti, pasienpun dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Pertamina./OM-F/

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun