Browser andalan Microsoft Internet Explorer nampaknya harus berhati-hati karena terus kehilangan pangsa pasar menurut data terbaru tentang tren menggunakan browser, dengan kurang dari 6 untuk 10 orang sekarang menggunakan web browser Microsoft. Data terbaru dari perusahaan analisis web Net Aplications menunjukan bahwa kurang dari lima persen dari pengguna web browser di seluruh dunia sekarang menggunakan IE 6.
Sementara itu Firefox dan Opera masih tetap statis dalam hal jumlah pengguna, sedangkan browser andalan Google, Chrome keberadaannya terus tumbuh dengan cepat dari semua browser yang ditawarkan. Sebuah rincian lebih dekat tentang masing-masing browser menunjukan bahwa software baru Microsoft, Internet Explorer 8 faktanya tumbuh lebih cepat bila dibandingkan dengan Google Chrome, meskipun pertumbuhan tersebut dipicu oleh peralihan massif dari pengguna Internet Explorer 6. Antara bulan April dan Mei, Internet Explorer turun 0,26 poin persentase keseluruhan, dari 59,95 persen menjadi 59,69 persen, menurut data Net Applications. Sebagai pembanding Chrome naik 0,32 persen dari 6,73 persen menjadi 7,05 persen.
Cukup jelas siapa the giant killer di masa akan datang, hal ini dipertegas Google yang telah mengumumkan akan melaunching sistem operasi Chrome pada akhir tahun 2010.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H