Setiap brand atau merek dagang pasti memiliki logo. Logo merupakan identitas dari suatu merek yang menjadi ciri khas dan biasanya memiliki filosofi atau arti di dalamnya. Logo juga sangatlah penting. Harus mampu mewakili suatu merek dagang dalam semua aspek.
Logo awalnya berasal dari Bahas Yunani, logos yang berarti pikiran, budi, kata, akal, serta pembicaraan. Berawal dari suatu tulisan, logo saat ini sudah berkembang dengan banyak variasi gambar, warna dan bentuk. Jadi, logo adalah sebuah tulisan, sketsa, atau gambar yang mempunyai makna tertentu dan bisa mewakili identitas atas suatu bentuk entitas, seperti lembaga, organisasi, perusahaan, daerah, negara, atau produk.
Pada dasarnya, ada banyak produk di sekitar kita. Logo yang paling sering kita temukan adalah logo yang ada pada sebuah merek dagang.
Logo Brand Masa Kini
Saat kita melihat ke berbagai brand/merek dagang, ada beberapa kesamaan prinsip dalam logo yang bisa dijadikan acuan sebelum membuat logo. Berikut adalah beberapa hal yang bisa dijadikan acuan dalam membuat logo brand.
- Simplicity
Kebanyakan brand saat ini lebih menyukai logo yang simple atau sederhana. Less is more. Logo yang sederhana akan semakin mudah dikenali. Apabila ada yang menyalahgunakan logo tersebut, akan gampang diidentifikasi.
Suatu brand atau merek dagang biasanya membuat berbaagai macam produk. Tentunya produk-produk tersebut membutuhkan logo yang harus bisa diaplikasikan dalam produk atauppun kemasan produk.Â
Juga, logo harus bisa diaplikasikan dalam berbagai media. Mulai dari kemasan produk, media promosi seperti poster dan flyer, hingga website ataupun sosial media. Oleh karena itu, wajib bagi logo untuk bisa diaplikasikan dalam dalam bentuk apapun.
- Appropriate
Logo harus merepresentasikan value dari sebuah brand. Logo yang baik tidak akan berubah seiring dengan diaplikasikannya ke berbagai media. Oleh karena itu, logo harus dibuat dengan banyak perhitungan. Logo juga harus memberikan kesan yang sama dengan produk yang dibuat. Seringkali, logo dibuat dengan berbagai macam filosofi yang lengkap dan detail.
Logo Brand ternama Gucci misalnya. Logo Gucci ini punya lambang dua huruf G yang saling berhadapan dan menyatu. Sejarah mengatakan bahwa logo fashion terkenal ini melambangkan inisial dari si penemu brand yaitu Guccio Gucci. Selain itu, logo ini berhasil memberikan kesan bahwa brand ternama ini siap membuat trend baru yang berbeda dari merek ternama lain.
- Distinctive
Logo merek harus berbeda dari yang lain. Hal ini adalah wajib, logo harus berbeda dan diusahakan tidak memiliki kemiripan dengan brand lain. Dengan bentuk yang berbeda, logo bisa menjadi ujung tombang branding atau pembentukan image brand. Kemudian, marketing atau pemasaran produk akan lebih mudah bersaing.
- Proprietary