Mohon tunggu...
Putri Yashar
Putri Yashar Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar

Mahasiswa yang memiliki berbagai hobi, salah satunya yaitu menulis blog. Pemenang Kompetisi Klasmiting Periode 4.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

5 Program Kampus Merdeka Favorit Para Mahasiswa

4 Mei 2023   11:27 Diperbarui: 4 Mei 2023   11:32 385
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kampus Merdeka adalah bagian dari kebijakan Merdeka Belajar Kemendikbudristek yang mendekatkan perguruan tinggi dengan dunia usaha dan industri.

Kebijakan Kampus Merdeka memberikan hak kepada mahasiswa untuk mengambil mata kuliah di luar prodi dan melakukan perubahan definisi Satuan Kredit Semester (sks).

Salah satu dari empat Program Kampus Mendeka adalah Hak Belajar tiga semester di luar program studi yang telah diatur dalam Permendikbud No. 3 Tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi.

Program Mendeka Belajar bagi mahasiswa ada banyak untuk program mengenai Hak Belajar tiga semester di luar program studi diantaranya yaitu magang atau praktik kerja di industri atau organisasi, proyek di desa, pertukaran pelajar, pengabdian masyarakat, wirausaha, riset, studi independen, maupun kegiatan mengajar di daerah terpencil. Untuk merayakan event "Semarak Merdeka Belajar" sebagai mahasiswa saya akan membahas dan mengulas 5 Program Merdeka Belajar yang menjadi favorit dan di gandrungi bagi para mahasiswa.

1. Magang atau Praktik Kerja

https://www.pexels.com/
https://www.pexels.com/

Magang atau praktik kerja dapat dilakukan di sebuah perusahaan, yayasan, organisasi, institusi pemerintah bahkan perusahaan rintisan atau lebih dikenal sebagai start up. Magang atau praktik kerja wajib adanya bimbingan dari dosen maupun pengajar sehingga magang yang dilakukan dapat terarah. Magang memiliki banyak manfaat salah satunya yaitu dapat menerapkan ilmu teori yang telah didapatkan di kelas dan diterapkan secara langsung dan dapat menambah relasi baru terkait bidang prodi yang kalian minati dalam dunia kerja. Dengan magang di suatu perusahaan juga meningkatkan peluang kamu diterima menjadi pegawai perusahaan tempat kalian magang juga.

2. Mengajar di Sekolah

https://www.pexels.com/
https://www.pexels.com/

Kegiatan mengajar di sekolah baik tingkat dasar, menengah maupun atas. Mengajar di sekolah dapat dilakukan sampai beberapa bulan dan lokasi sekolah yang dituju dapat berada di wilayah perkotaan maupun daerah terpencil. Kegiatan ini di fasilitasi oleh Kemendikbud loh! Jadi buat kalian para mahasiswa yang suka mengajar dan berbagi ilmu boleh banget nih ikutan program ini.

3. Pertukaran Pelajar

https://www.pexels.com/
https://www.pexels.com/

Untuk program pertukaran pelajar pasti semua mahasiswa gak asing sama program yang satu ini. Mungkin dari kalian yang membaca jadi salah satu yang berharap bisa ikutan program ini. Program ini merupakan kelas atau semester di kampus atau perguruan tinggi lain baik dalam negeri maupun luar negeri, berdasarkan kesepakatan kerjasama yang sudah diadakan oleh pemerintah. Untuk program yang satu ini bisa dikonversi menjadi sks loh!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun