Wujud aksi nyata Mahasiswa KKN-T (Tematik) FISIP UNIDA dalam penanganan Stunting melalui penyuluhan kepada Ibu-ibu dan Balita.Â
Penyuluhan dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Posyandu setiap tanggal 5. Kegiatan tersebut bertempat di Posyandu Tomat, Kampung Ciburial, Rt 02/Rw 05, Desa Tugu Utara. Penyuluhan diselenggarakan pada Senin, 5 Agustus 2024.
Kegiatan penyuluhan bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada Ibu-ibu betapa pentingnya pencegahan stunting terutama Ibu hamil dan menyusui.Â
Acara penyuluhan terselenggara melalui kerja sama antara Mahasiswa KKN-T FISIP UNIDA dengan Ketua Posyandu Tomat dan Bidan Desa Tugu Utara.Â
Stunting adalah kondisi dimana anak memiliki tinggi badan yang tidak sesuai dengan usianya, tetapi pendek tidak sama dengan stunting atau belum tentu stunting.
Stunting terjadi pada periode 1000 Hari Pertama Kehidupan (1000 HPK), periode emas pertumbuhan dan perkembangan yang dimulai semenjak terbentuknya janin hingga anak berusia 2 tahun.
Ketua kelompok 4 Tugu Utara 2024, Putri Nabita Lidiyanti Utomo, menyatakan bahwa kegiatan penyuluhan ini merupakan bentuk upaya dalam meningkatkan kualitas kesehatan terutama stunting.
"Stunting masih banyak terjadi di berbagai daerah yang ada di Indonesia, Upaya yang bisa kita lakukan dalam mencegah adalah dengan penyuluhan dengan Ibu hamil, menyusui dan Ibu-ibu yang memiliki balita. Penyuluhan terselenggara agar dapat memberi pemahaman kepada Ibu-ibu." Ujar Putri.
Kemudian, Ketua Posyandu Tomat Mia Susanti Mengatakan, dengan diadakannya Kegiatan penyuluhan ini sangat membantu untuk memberikan pemahaman tentang Stunting kepada masyarakat khususnya Ibu-ibu RT 02/RW 05.
"Masih banyak masyarakat kita yang acuh tak acuh dengan masalah stunting, mereka masih menganggap kalau stunting adalah hal yang tak mengkhawatirkan. Semoga dengan penyuluhan ini, bisa memberi pemahaman kepada Ibu-ibu supaya lebih mawas diri dengan kesehatan." Kata Mia.