BOGOR, Tajur --- Sekelompok mahasiswa dari Program Studi Komunikasi Digital dan Media Sekolah Vokasi IPB University menunjukkan kepedulian mereka terhadap perkembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di era digital. Pada tanggal 23 November 2023, mereka melangsungkan acara sosialisasi di Kelurahan Tajur, memberikan pengetahuan kepada warga setempat tentang peluang dan tantangan yang dihadapi UMKM dalam era digital.
Bertempat di aula kelurahan, kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa warga yang antusias untuk memahami lebih dalam tentang peran teknologi dalam meningkatkan daya saing UMKM. Para mahasiswa secara komprehensif melaksanakan sosialisasi menggunakan video interaktif yang menayangkan pemaparan materi dari salah satu dosen di bidang bisnis dari Sekolah Vokasi IPB University yaitu Bu Ayutyas Sayekti.
Salah satu sorotan utama adalah pengenalan aplikasi Buku Warung sebagai alat manajemen keuangan yang sederhana dan efektif untuk UMKM. Mahasiswa memberikan pelatihan langsung kepada peserta tentang cara menggunakan aplikasi tersebut. Dengan antusiasme tinggi, para peserta sosialisasi belajar untuk mencatat transaksi, mengelola stok, dan menganalisis laporan keuangan melalui Buku Warung.
Kepala Kelurahan Tajur, Pak Giri Maya Yudistira yang turut hadir dalam kegiatan ini, menyambut baik inisiatif mahasiswa untuk mengadakan sosialisasi di Kelurahan Tajur dan menyatakan bahwa ingin terus bekerja sama dalam mengembangkan UMKM setempat. "Saya sangat terkesan dikarenakan memang ada universitas negeri yang memang ingin memberikan sedikit ilmu dan wawasannya untuk membantu warga Kelurahan Tajur khususnya UMKM. Nanti kedepannya bukan hanya cukup sampai di sini tapi IPB bisa bekerja sama dengan pemerintah Kota Bogor khususnya kelurahan untuk bisa membantu masyarakat di wilayah kelurahan untuk lebih maju lagi dan lebih baik lagi," ucap Pak Giri Maya Yudistira, Kepala Kelurahan Tajur.
Masyarakat Kelurahan Tajur yang hadir merespon positif kegiatan ini dan menyampaikan rasa terima kasih atas upaya mahasiswa dalam memberikan pemahaman dan keterampilan baru untuk mengelola UMKM. Beberapa pemilik UMKM mengungkapkan keinginan mereka untuk terus memanfaatkan teknologi guna meningkatkan efisiensi bisnis mereka.
Mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan ini berharap agar sosialisasi dan pelatihan semacam ini dapat diperluas ke lebih banyak pelaku UMKM, sehingga UMKM lokal semakin siap menghadapi era digital. Dengan keterlibatan langsung dalam memajukan sektor UMKM, mahasiswa tidak hanya mendapatkan pengalaman, tetapi juga memberikan dampak positif bagi perkembangan ekonomi di tingkat lokal.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H