Mohon tunggu...
Putri Aisyah
Putri Aisyah Mohon Tunggu... -

Happy reading! Thank you for coming :)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Just made my first cupcake!

14 Desember 2012   10:17 Diperbarui: 24 Juni 2015   19:40 683
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13554808951384779192

Holla readers! Minggu kemarin aku beli buku resep cupcake di Gramedia. Harganya sih kira2 18rban kalau nggak salah. Nah abis beli buku itu aku langsung tertarik buat cupcake yang lucu-lucu biasanya dijual di mal. Pertama, aku beli bahannya terlebih dahulu. Biasanya nih, bahan buat cupcake itu suka nggak gampang dicari selain di toko bahan kue. Nah langsung aja aku kasih tau bahan-bahannya apa aja: ALAT - cup - cetakan - tusuk gigi - plastik segitiga - rolling pin - mixer - oven BAHAN - 250 gr mentega - 4 butir telur - 175 gr gula pasir - 1 sdt baking powder - 250 gr tepung terigu - 25 gr tepung maizena - 15 gr susu bubuk - 50 ml susu cair - 150 gr whipped cream - sprinkle Cara Membuat:

  1. Kocok mentega dan 100 gram tepung terigu sampai keduanya tercampur rata.
  2. Kocok telur dan gula pasir hingga lembut. Masukkan telur kocok ke dalam campuran mentega sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
  3. Tambahkan sisa tepung terigu, baking powder, tepung maizena dan susu bubuk, sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan susu cair, aduk rata.
  4. Tuangkan adonan ke dalam cetakan muffin yang sudah dilapisi cup kertas.
  5. Panggang selama 20 menit dengan suhu 170 derajat Celsius. Angkat.
  6. Hiasi cupcake dengan whipped cream. Tambahkan sprinkle agar lebih cantik

TIPS MEMBUAT HIASAN MENGGUNAKAN ICING SUGAR

  • kalo mau menghias cupcake untuk edisi lebaran berbentuk bedug; gunakan penggaris untuk menggukur bagian dalam bedug yang sudah dibuat. Gulung untuk melapisi bagian isinya lalu potong sisa fondant isinya lalu potong sisa fondant yang tidak terpakai
  • jika ingin membuat dekorasi pohon natal; gunakan bagian ujung gunting yang tajam untuk membuat tekstur daun pada pohon cemara
  • jika ingin membuat hiasan 3d dan ingin membentuk mata gunakan lah tusuk gigi atau menggunakan edible pen, dan jika ingin membuat mulut gunakanlah sedotan besar yang dibelah menjadi dua dan gunakan tusuk gigi untuk menopang hiasan 3d agar kuat dan tidak jatuh
  • jika ingin membuat hiasan cincin, gunakanlah serbuk edible lustre untuk memberi kesan mengkilap seperti emas. sebelumnya, oleskan air agar serbuk menempel sempurna
  • jika kurang puas dengan warna yang tersedia pada pewarna, anda bisa mencapur 2 atau lebih warna sekaligus kedalam icing sugar

Cupcake pertama yang aku buat itu cupcake vanilla, dengan bahan-bahan yang tercantum diatas. tapi aku buat hiasan babi dan angry bird. Walaupun agak jelek dan bahkan ada yang bilang sangat jelek haha tapi tetep aja seneng! soalnya asik sih buat cupcake sambil menghabiskan waktu. dan tips aku, kalau lagi menghias pake icing sugar, icing sugar sisanya ditutup make plastik biar nggak gampang keras. soalnya kalo udah keras itu udah nggak bisa dibentuk lagi. tapi nggak kenapa-kenapa sih namanya juga pemula kan, kalo pertama gagal ya kan bisa dicoba dan dicoba lagi sampai akhirnya bagus hehe selamat mencoba ya! :)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun